Mengenal 3 Surat Pendek Al Quran: Al Ikhlas, Al Ashr dan An Nasr beserta Artinya
- Freepik
VIVA Edukasi – Para umat muslim pasti sudah tak asing dengan surat-surat pendek yang ada di dalam Al Quran. Surat pendek memiliki jumlah ayat yang lebih sedikit dari surat lainnya. Biasanya, surat-surat pendek ini dibaca saat salat setelah membaca surat Al-Fatihah.
Surat-surat pendek, selain untuk dibaca saat menjalankan shalat juga bisa membuat ketenangan hati saat dibaca di tiap-tiap waktu.
Berdasarkan Tafsir Ibnu Katsir, surah pendek dalam Al-Qur'an dimulai dari Surah Qaf hingga Surah An-Nas.
Nah, dalam Al Quran, terdapat 37 surat pendek dalam juz ke 30 atau biasa disebut Juz Amma. Termasuk kedalamnya surat Al Ikhlas, surat Al Ashr dan surat An Nasr.
Berikut bacaan latin beserta artinya:
Surat Al Ikhlas
Surat Al Ikhlas adalah surat yang ke-112 dalam susunan mushaf Al-Qur'an. Surat Al Ikhlas turun di kota Mekkah.
Tafsir menyebutkan, dilansir dari Imam Ibnu Katsir, Imam Jalaluddin Al-Mahally & As-Suyuthi dalam buku Samudera Al-Fatihah, Al-Ikhlas, Al-Falaq dan An-Naas: Tafsir Ibnu Katsir yang bertuliskan bahwa Allah SWT menurunkan firman-Nya kepada para rasul agar umatnya mengetahui hanya Dialah Allah Yang Maha Esa.
Berikut bacaan lengkap surat Al Ikhlas beserta artinya:
1. Bacaan latin: Qul huwall?hu a?ad
Artinya: Katakanlah (Muhammad), "Dialah Allah, Yang Maha Esa.
2. Bacaan latin: allahus-amad
Artinya: Allah tempat meminta segala sesuatu.
3. Bacaan latin: lam yalid wa lam yulad
Artinya: (Allah) tidak beranak dan tidak pula diperanakkan.
4. Bacaan latin: wa lam yakul lahu kufuwan ahad
Artinya : Dan tidak ada sesuatu yang setara dengan Dia."
Mulianya surat Al Ikhlas terbukti dari sabda Rasulullah SAW yang menyebut bahwa nilai surat Al Ikhlas setara dengan sepertiga Al-Quran. Dari Abu Darda yang mengutip sabda Rasulullah SAW, yang memiliki arti: "Apakah seorang di antara kalian tidak mampu untuk membaca sepertiga Al-Qur'an dalam semalam?" Mereka mengatakan, "Bagaimana kami bisa membaca seperti Al-Qur'an?" Lalu Nabi SAW bersabda, "Qul huwallahu ahad itu sebanding dengan sepertiga Al Quran." (HR Muslim).
Surat Al Ashr
Surat Al Ashr merupakan salah satu dari bagian juz amma yang termasuk surat turun di Kota Makkah. Surat Al Ashr terdiri dari tiga ayat sehingga termasuk golongan surat pendek di dalam Al Quran.
Surat Al Ashr yang memiliki arti "Demi Masa" adalah surat ke-103 dalam Al Quran. Surat Al Asr memiliki keistimewaan karena mengandung peringatan tentang waktu dan keselamatan manusia.
Berikut bacaan lengkap surat Al Ashr beserta artinya:
1. Bacaan latin: Wal-‘asr
Artinya: Demi masa.
2. Bacaan latin: Innal-insana lafi khusr
Artinya: Sesungguhnya manusia itu benar-benar dalam kerugian,
3. Bacaan latin: Illallazina amanu wa ‘amilus-salihati wa tawasau bil-haqqi wa tawasau bis-sabr
Artinya: Kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan amal saleh dan nasehat menasehati supaya mentaati kebenaran dan nasehat menasehati supaya menetapi kesabaran.
Menurut banyak tafsiran, surat Al Ashr dapat disimpulkan bahwa Allah telah mengingatkan agar umat manusia terus memanfaatkan waktu. Tak hanya itu, Allah bahkan menyebutkan bahwa semua manusia berada dalam kerugian, kecuali orang yang mau beramal saleh, saling menasihati pada kebaikan dan kesabaran.
Surat An Nasr
Surat An Nasr terletak di antara Surah Al Kafirun dan Al Lahab. Surat An Nasr adalah surat ke-110 yang ada di dalam Al-Quran.
Dalam surat ini menceritakan tentang penyampaian kabar gembira dari Allah SWT kepada Rasulullah SAW serta kaum muslimin yang akan memberikan pertolongan dan juga kemenangan.
Berikut bacaan lengkap surat An Nasr beserta artinya:
1. Bacaan latin; Idhaa jaa-a nas rullahi walfath
Artinya: Apabila telah datang pertolongan Allah dan kemenangan
2. Bacaan latin: Wara-aitan naasa yadkhuluuna fii diinil laahi afwajaah
Artinya: dan engkau melihat manusia berbondong-bondong masuk agama Allah
3. Bacaan latin: Fasabbih bihamdi rabbika was taghfir, innahu kaana tawwaabaa”
Artinya: maka bertasbihlah dengan memuji Tuhanmu dan mohonlah ampunan kepada-Nya. Sungguh, Dia Maha Penerima tobat.
Surat An Nasr memiliki jumlah ayat sebanyak 3 ayat dan termasuk dalam jenis surat Madaniyah, karena turun setelah Rasulullah SAW hijrah ke Madinah.