Niat Puasa Ayyamul Bidh, Pahalanya Seperti Puasa Setahun Penuh

Kegiatan Bulan Puasa Ramadan di Mesjid Istiqlal Jakarta
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

VIVA – Puasa Ayyamul Bidh merupakan puasa sunah yang sangat dianjurkan Rasulullah selain berpuasa Senin-Kamis dan Puasa Daud.

Kemenag Selenggarakan Forum Sharia Internasional yang Dihadiri 14 Negara, Ini yang Jadi Pembahasan

Puasa Ayyamul Bidh biasanya berada di pertengahan bulan Hijriah, lebih tepatnya pada tanggal 13, 14, dan 15 kecuali pada hari tasyrik di tanggal 13 Zulhijjah.

Tahun 2022, tepatnya pada bulan juni ini dapat dilakukan puasa Ayyamul Bidh di bulan Hijriah yaitu bulan Dzulqaidah 1433 Hijriah.

Muslim Tapi Tak Selalu Ikuti Aturan Al-Quran, Cinta Laura: Kita Tinggal di Dunia Modern

Rasulullah bahkan menganjurkan Puasa Ayyamul Bidh yang disebutkan di dalam riwayat Bukhari dan Muslim. Rasulullah SAW menganjurkan untuk umatnya tidak meninggalkan puasa tiga hari setiap bulannya.

“Kekasihku (yaitu Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam) mewasiatkan kepadaku tiga nasihat yang aku tidak meninggalkannya hingga aku mati: [1] berpuasa tiga hari setiap bulannya, [2] mengerjakan shalat dhuha, [3] mengerjakan shalat witir sebelum tidur.” (HR. Bukhari).

Pimpinan Muslim AS Kecewa Donald Trump Pilih Kabinet Pro-Irael

Bahkan beliau berwasiat kepada sahabatnya Abu Darda RA.:

"Rasulullah SAW berpesan kepadaku tiga hal yang aku tidak meninggalkannya hingga aku mati, yaitu setiap hari setiap tiga hari pada setiap bulannya, mengerjakan dua rakaat salat dhuha, serta salat witir sebelum tidur." (HR.Bukhori Muslim).

Berikut Jadwal Puasa Ayyamul Bidh yang berada di Bulan Juni 2022:

  • Puasa Ayyamul Bidh hari pertama: Senin, 13 Juni 2022 atau 13 Dzulqa'dah 1443 H.
  • Puasa Ayyamul Bidh hari kedua: Selasa, 14 Juni 2022 atau 14 Dzulqa'dah 1443 H.
  • Puasa Ayyamul Bidh hari ke tiga: Rabu, 15 Juni 2022 atau 15 Dzulqa'dah 1443 H.

Dilansir dari laman resmi NU, puasa Puasa Ayyamul Bidh dapat dilakukan dengan langkah-langkah sebagai berikut:

Pertama yang harus dilakukan adalah niat yang berasal dari hari.

Niat Puasa Ayyamul Bidh sama seperti puasa Sunnah lainnya yaitu puasa Senin – Kamis dan Puasa Arafah. Niat puasa dapat dilakukan dengan niat yang mantap, seperti berucap atau berbicara dalam hati “dengan saya niat puasa”.

“Nawaitu Sauma Ayyami Bidh Sunnatan Lillahi Ta’ala”

Artinya: Saya niat puasa pada hari-hari putih, sunnah karena Allah ta’ala.

Ganjaran dari melakukan puasa Ayyamul Bidh sama seperti melakukan puasa setahun penuh dan menyehatkan tubuh.

AQUA bersama DMI mengadakan Perjalanan Spiritual Umrah Khadimatul Masjid

AQUA & DMI Beri Kesempatan Ibadah Umrah bagi 20 Khadimatul Masjid dari 6 Provinsi di Indonesia

AQUA bersama DMI mengadakan Perjalanan Spiritual Umrah Khadimatul Masjid yang memberi kesempatan pengurus masjid di seluruh Indonesia untuk menunaikan ibadah umrah.

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024