Contoh Kata Pengantar Laporan, Sangat Penting Untuk Diketahui
- Pixabay/ Free-Photos
VIVA – Memberikan contoh kata pengantar laporan yang dirangkum ini bisa menjadikan sebuah inspirasi. Kata pengantar adalah terletak di bagian depan atau terletak di bagian awal yang dapat dilihat dan dibaca untuk pertama kalinya oleh pembaca mengenai apa yang kamu tulis.
Kata pengantar yang baik berisi bahasan yang rinci berupa gambaran umum tentang karya tulis, Kata pengantar di laporan sebaiknya mampu membangkitkan minat pembaca untuk terus melanjutkan membaca sampai isi laporan selesai.
Berbagai bentuk jenis penulisan karya seperti makalah, skripsi, proposal membutuhkan kata pengantar. Dibutuhkan nya kata pengantar laporan dengan maksud pembaca dapat mengerti isi pembahasan atau pokok dari karya tulis yang kamu buat nantinya.
Kata pengantar pada umumnya memuat tentang hal yang sudah dilalui oleh penulisnya dalam proses pembuatan nya. Kamu bisa simak mengenai isi kata pengantar laporan, biasanya berisi dengan hal berikut ini;
- Ucapan Syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa dan terima kasih kepada orang-orang yang mendorong penulisan karya laporan.
- Memaparkan maksud atau tujuan dari penulisan laporan.
- Menjabarkan serta menjelaskan proses dan pelaksanaan penulisan laporan.
- Harapan penulis mengenai penulis laporan yang di tulisnya kepada pembacannya.
- Kesediaan penulisan dalam menerima kritik dan saran.
Selanjutnya, setelah mengulik berbagai sumber, Viva merangkum contoh kata pengantar yang tepat dan baik untuk digunakan. Terdapat beragam jenis proposal mulai dari laporan penelitian, skripsi, kegiatan, hingga laporan usaha. Berikut beberapa contoh kata pengantar laporan yang biasanya dipakai:
Contoh Kata Pengantar Laporan Proposal Penelitian
Puji Syukur saya panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa atas berkah rahmat-Nyalah membuat penulis dapat menyelesaikan proposal penelitian yang berjudul “…..” di waktu yang tepat.
Adapun tujuan dari penulisan proposal penelitian ini adalah untuk memperoleh gelar sarjana Sastra di Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya, Universitas Indonesia.
Pada kesempatan ini, penulis juga hendak menyampaikan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah memberikan dukungan moril maupun materi. Ucapan terima kasih penulis ini ditunjukkan kepada:
- Bapak XX, selaku Dosen pembimbing yang telah memberikan masukan selama pengerjaan penulisan laporan ini.
- Pimpinan perusahaan XX yang telah memberikan izin untuk saya meneliti mengenai perusahaan tersebut.
- Ibu dan Bapak yang telah memberikan dukungan doa dan materi selama saya mengerjakan proposal penelitian ini.
- Teman-teman satu jurusan saya di sastra yang telah bersama-sama dengan penulis menyelesaikan proposal penelitian ini.
Penulis telah menyelesaikan penulisan laporan proposal ini dengan sebaik mungkin, walaupun penulis menyadari bahwa proposal penelitian ini masih memiliki kekurangan. Oleh sebab itu, penulis mengharapkan kritik dan saran yang membangun dari pembaca proposal penelitia ini guna menyempurnakan segala kekurangan dalam menyusun proposal penelitian ini.
Akhir kalimat, penulis berharap semoga proposal penelitian ini dapat berguna untuk pembaca dan pihak-pihak lain yang memiliki kepentingan dan keinginan dalam mengembangkan ilmu pengetahuan
Jakarta, 19 April 2022
Nama Peneliti
Contoh Kata Pengantar Laporan Praktikum
Puji Syukur kami panjatkan atas kahadirat Tuhan Yang Maha Esa yang menganugrahkan banyak nikmat, sehingga kami dapat menyelesaikan dan menyusun laporan praktikum Laboratorium ini dengan baik. Laporan ini berisi tentang penjelasan hasil riset praktikum mengenai “…”.
Laporan ini kami susun secara cepat dengan bantuan dan dukungan berbagai pihak diantaaranya: Ibu Rusdi, M.Eng selaku dosen kepala laboratorium dan Kak Redi sebagai asisten lab. Sebab itu, kami sampaikan ucapan terima kasih atas waktu, tenaga, pikiran, bimbingan yang telah diberikan.
Penyusunan laporan ini, kami menyadari bahwa hasil masih jauh dari kata sempurna.
Kami selaku penyusun mengharapkan kritik dan saran yang membangun dari pembaca. Akhir kata semoga laporan praktikum ini dapat memberikan manfaat untuk kelompok kami dan masyarakat luas pada umumnya.
Bandung, 5 April 2022
Penulis
Contoh Kata Pengantar Laporan Magang
Kami ucapakan puji dan syukur atas nikmat yang diberikan Tuhan Yang Maha Esa yang melimpah, sampai terselesaikan nya kegiatan magang di perusahaan XX Jakarta.
Laporan ini dibuat untuk memenuhi syarat ke lulusan tugas mata kuliah praktik kerja nyata yang terdapat kaitannya dengan perusahaan XX di Jakarta.
Dalam penyusunan laporan magang ini, tidak terlepas dari dari arahan dan bimbingan dari berbagai pihak yang terlibat. Dengan hal tersebut, penulis ucapkan rasa hormat dan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu. Pihak-pihak yang terlibat diantara sebagai berikut:
- Seluruh dosen di Fakultas XX yang sudah memberikan banyak informasi dan pembelajaran.
- Bapak XX selaku direktur di perusahaan XX Jakarta.
- Bapak Rudi selalu dosen pembimbing mata kuliah praktik kerja lapangan.
- Ibu, Bapak dan teman-teman penulis, terima kasih banyak atas segala bentuk dukungan nya.
Karena kebaikan semua pihak yang telah penulis sebutkan di atas, maka penulis bisa menyelesaikan laporan magang ini dengan baik. Laporan magang ini masih jauh dari kata sempurna, tetapi penulis sudah berusaha semampu mungkin. Sekali lagi saya ucapkan terima kasih. Semoga laporan ini bermanfaat bagi kita semua.
Bekasi, 2 April 2022
Penulis
Nah, begitu jelas sudah Viva berikan pengertian dan contoh kata pengantar laporan. Sekarang kamu dapat mengetahui dan mengembangkan kata pengantar sendiri sesuai dengan kebutuhan dan bentuk laporan karya kamu Ya!