Mengenal Kata Rujukan Lengkap dengan Contohnya
- pixabay
VIVA – Kata rujukan merupakan salah satu materi dari bidang studi Bahasa Indonesia. Sadar atau tidak, penggunaan kata rujukan seringkali ditemui dalam kehidupan sehari-hari. Menurut Praptomo Baryadi Isodarus dalam jurnal Pembelajaran Bahasa Indonesia Berbasis Teks (2017), kata rujukan merupakan kata yang digunakan untuk merujuk bagian teks yang sudah atau yang akan disebut dalam teks. Fungsi kata rujukan yakni sebagai penghubung bagian-bagian teks atau sarana keterikatan antarunsur.
Bentuk kata rujukan memiliki dua jenis berdasarkan arah rujukannya, yaitu kata rujukan ke arah kiri (anaforis) dan kata rujukan ke arah kanan (kataforis). Kata rujukan anaforis antara lain dia, ia, -nya, mereka, beliau, ini, itu, demikian, serta begitu.
Berikut contoh kata rujukan anaforis dalam sebuah kalimat:
- Dahulu ada seorang pemuda yang gagah, tampan, dan, ulet. Dari mana asalnya, tidak seorang pun yang mengetahuinya.
Kata rujukan kataforis terdiri dari berikut, berikut ini, begini, demikian, yakni, dan yaitu.
Contoh kata rujukan kataforis dalam sebuah kalimat:
- Menteri Mochtar baru saja pulang dari negara-negara sahabat yang pada tahun 1955 turut KAA di Bandung. Penjelasannya begini. “Para wakil dari negara-negara sahabat akan hadir dalam peringatan 30 tahun KAA ….”
Sementara pada buku Bahasa Indonesia yang ditulis oleh Eti Wati S.Kep., Ners., S.Pd, M.Pd tahun 2021, kata rujukan mempunyai tiga macam di antaranya:
- Kata rujukan benda ialah kata ganti yang digunakan untuk merujuk kepada beda atau hal lain yang dianggap seperti sebuah benda yang terdiri dari ini, itu, dan tersebut.
Contoh kata rujukan benda dalam kalimat: Kemarin Serenata membaca novel Laskar Pelangi karya Andrea Hirata, novel ini merupakan salah satu novel terbaik yang pernah dibuat film.
- Kata rujukan orang ialah kata ganti atau rujukan untuk orang atau sesuatu yang diperlukan atau dianggap seperti orang yang meliputi dia, ia, mereka, serta beliau.
Contoh kata rujukan orang dalam kalimat: Rosa merupakan anak yang pintar. Ia selalu mendapatkan ranking pertama.
- Kata rujukan tempat ialah kata ganti yang mengacu ke suatu tempat seperti di sini, di situ, dan di sana.
Contoh kata rujukan tempat dalam kalimat: Selepas kuliah nanti, aku ingin bekerja di Papua. Di sana, aku akan mengabdikan diri untuk masyarakat.