Niat Sholat Subuh Beserta Doa Qunut, Tata Cara hingga Keutamaannya

Niat sholat subuh
Sumber :
  • Sholat Tahajud

VIVA – Niat sholat subuh harus dibaca saat kita mengerjakan ibadah sholat wajib yakni sholat subuh. Seperti yang sudah diketahui bahwa sebelum kita menjalankan ibadah sholat tentunya kita diharuskan untuk membacakan niat. Salah satunya seperti niat sholat subuh yang pada kali ini akan kita bahas lengkap beserta doa qunut, doa atau dzikir setelah sholat subuh, tata cara sholat subuh dan keutamaan dari sholat subuh. 

Mahalini Bagikan Potret Hamil Besar, Rizky Febian: Minta Doa Buat Istri Aku ya

Niat sholat tentunya harus dibacakan terlebih dahulu sebelum kita melaksanakan ibadah sholat. Biasanya niat sholat subuh dibacakan di dalam hati atau secara pelan sebelum sholat dimulai dengan takbiratul ihram. Berikut ini bacaan niat sholat subuh saat sholat sendiri, menjadi makmum dan saat menjadi imam lengkap beserta dengan bacaan latin dan artinya. 

Bacaan niat sholat subuh sendiri

Pemprov Jakarta Gelar Muhasabah dan Doa Bersama di Monas Malam Ini

ilustrasi sholat

Photo :
  • U-Report

“Usholli Fardlon Shubhi Rok’ataini Mustaqbilal Qiblati Adaa-an Lillahi Ta’aala.”

Unggah Soal Doa Dizalimi, Paula Verhoeven Sulit Bertemu Anak?

Artinya: “Aku niat melakukan sholat fardu subuh 2 rakaat, sambil menghadap kiblat, saat ini, karena Allah Ta’ala.”

Bacaan niat sholat subuh untuk makmum

Ilustrasi sujud/sholat

Photo :
  • Freepik/rawpixel.com

“Ushalli fardha-ssubhi rak’ataini mustaqbilal-qiblati adaa-an ma’muman lillahi ta’ala.” Artinya: “Aku berniat sholat fardhu Subuh dua rakaat menghadap kiblat sebagai makmum karena Allah Ta’ala.”

Bacaan niat sholat subuh untuk imam

Presiden Joko Widodo jadi imam sholat bagi Presiden Afghanistan, Ashraf Ghani (memakai peci) dan para pejabat dan ulama Afghanistan di Kabul.

Photo :
  • Twitter / @MurthadaOne

“Ushalli fardha-ssubhi rak’ataini mustaqbilal-qiblati adaa-an  imaaman lillahi ta’ala.” Artinya: “Aku berniat sholat fardhu Subuh dua rakaat menghadap kiblat imam karena Allah Ta’ala.” 

Bacaan doa qunut

Niat puasa tarwiyah

Photo :
  • U-Report

Seperti yang diketahui bahwa sholat subuh berbeda dari sholat wajib lainnya karena harus diselipkan dengan doa qunut saat melaksanakannya. Doa qunut dibaca saat rakaat kedua setelah melakukan rukuk atau iktidal dan sebelum melakukan sujud. Doa qunut memang dianjurkan untuk dibaca, namun beberapa kalangan umat Islam juga ada yang tidak membacanya dan hal tersebut bukan menjadi suatu masalah. Berikut ini bacaan doa qunut bagi kamu yang membacanya lengka beserta bacaan latin dan artinya. 

“Allah hummah dinii fiiman hadait. Wa’aa finii fiiman ‘aafait. Watawallanii fiiman tawal-laiit. Wabaariklii fiimaa a’thait. Waqinii syarramaa qadhait. Fainnaka taqdhii walaa yuqdha ‘alaik. Wainnahu laayadzilu man walait. Walaa ya’izzu man ‘aadait. Tabaa rakta rabbanaa wata’aalait. Falakalhamdu ‘alaa maaqadhait. Astaghfiruka wa’atuubu ilaik. Wasallallahu ‘ala Sayyidina Muhammadin nabiyyil ummiyyi. Wa’alaa aalihi washahbihi Wasallam.”

Artinya: “Ya Allah tunjukkanlah kepadaku sebagaimana mereka yang telah Engkau tunjukkan. Kasihkanlah hamba keselamatan sebagaimana hamba-Mu yang lain yang sudah dikasih keselamatan. Dan peliharalah aku sebagaimana orang yang telah Engkau peliharakan. Dan berilah keberkatan bagiku pada apa-apa yang telah Engkau kurniakan. Dan selamatkan aku dari bahaya kejahatan yang Engkau telah tentukan. Maka sesungguhnya Engkaulah yang menghukum dan bukan kena hukum. Maka sesungguhnya tidak hina orang yang Engkau pimpin. Dan tidak mulia orang yang Engkau memusuhinya. Maha Suci Engkau wahai Tuhan kami dan Maha tinggi Engkau. Maha bagi Engkau segala pujian di atas yang Engkau hukumkan. Ku memohon ampun dari Engkau dan aku bertaubat kepada Engkau. (Dan semoga Allah) mencurahkan rahmat dan sejahtera ke atas junjungan kami Nabi Muhammad, keluarga dan sahabatnya.”

Doa setelah sholat subuh

ilustrasi berdoa.

Photo :
  • U-Report

Setelah melakukan sholat subuh umat Islam juga dianjurkan oleh Nabi Muhammad SAW untuk memperbanyak mengingat Allah dengan berdzikir. Seperti beberapa riwayat yang menerangkan tentang keutamaan berdzikir setelah sholat subuh. Berikut ini dzikir atau doa setelah sholat subuh:

“Lailahaillallah wahdahu laa syarika lah, lahul mulku wa lahul hamdu, yuhyi wa yumit wa huwa ‘ala kulli syai’in qodiir.”

Artinya: “Tidak ada tuhan selain Allah yang tidak ada sekutu bagi-Nya. Bagi-Nya kerajaan dan pujian. Allah maha menghidupkan dan mematikan. Allah itu maha kuasa atas segala sesuatu.”

Setiap selesai sholat subuh bacaan doa atau dzikir ini dianjurkan untuk dibaca sebanyak sepuluh kali. Manfaat dari membaca doa atau dzikir ini yakni akan ditulis sepuluh kebaikan, dihapus sepuluh keburukan, diangkat sepuluh derajat dan akan dijaga dari gangguan setan pada hari itu. 

Tata cara sholat subuh

Niat sholat subuh

Photo :
  • Sholat Tahajud

Setelah membaca niat sholat subuh, kita bisa langsung menjalankan sholat subuh dengan tata cara yang telah dijelaskan dalam Al-Quran dan Hadits. Berikut ini tata cara untuk sholat subuh: 

  • Membaca niat (sesuaikan apakah kamu sholat sendiri, makmum atau sebagai imam)
  • Melakukan Takbiratul Ihram
  • Membaca Doa Iftitah
  • Membaca surat Al-fatihah
  • Membaca surat pendek Al-qur'an
  • Melakukan gerakan Ruku'
  • Melakukan gerakan i'tidal
  • Melakukan gerakan sujud 
  • Duduk di antara dua sujud 
  • Melakukan gerakan sujud yang kedua
  • Berdiri untuk mengerjakan rakaat kedua
  • Setelah qunut, ucapkan takbir tanpa mengangkat kedua tangan 
  • Sujud dan duduk di antara dua sujud dan melakukan sujud yang kedua 
  • Lanjutkan dengan tasyahud akhir 
  • Salam

Perlu dicatat bahwa tata cara yang telah dijelaskan di atas harus dilakukan sesuai dengan urutannya. Setiap gerakan dilakukan juga harus tuma’ninah, diam sejenak sampai seluruh anggota badan kita berhenti bergerak.

Keutamaan sholat subuh 

ilustrasi sholat

Photo :
  • pixabay.com

Umat Islam juga dianjurkan untuk melaksanakan sholat subuh karena ada keutamaan dari melakukan sholat subuh dengan tepat waktu. Berikut ini sejumlah keutamaan dari sholat subuh:

  • Memperluas rezeki 
  • Hidup akan menjadi lebih berkah
  • Menenangkan jiwa dalam diri 
  • Mendapatkan pahala yang besar
  • Mendapatkan perlindungan dari Allah SWT 
  • Orang-orang yang sholat Subuh disaksikan oleh para malaikat 
  • Mendapatkan kehormatan, karena para malaikat meninggikan nama-nama orang yang senantiasa sholat Subuh di hadapan Allah SWT
  • Didoakan dan dimintakan ampunan oleh para malaikat untuk orang-orang yang senantiasa menjaga sholat Subuh. 
  • Dalam Islam sholat Subuh memiliki posisi yang tinggi karena sholat ini adalah momen bagi para umat muslim untuk dekat dengan Allah SWT
  • Sholat Subuh itu lebih dari dunia dan seisinya
  • Sholat Subuh berjamaah akan menjadi cahaya sempurna bagi umat muslim di hari kiamat nanti 
  • Diselamatkan dari siksa api neraka 
  • Iimannya akan terjaga dan terhindar dari kemunafikan
  • Terlindungi dari azab, siksaan dan kemurkaan Allah SWT

Itulah bacaan niat sholat subuh yang juga dilengkapi dengan niat sholat subuh saat menjadi makmum dan saat menjadi seorang imam. Selain itu juga dilengkapi dengan bacaan doa qunut yang biasanya dilakukan khusus hanya untuk sholat subuh, bacaan doa atau dzikir setelah sholat subuh, tata cara melakukan sholat subuh dan juga keutamaan dari sholat subuh. Semoga seluruh umat islam senantiasa selalu menjalankan kewajiban untuk melaksanakan ibadah sholat subuh saat fajar tiba. Selain itu, semoga juga tulisan ini dapat bermanfaat bagi kamu yang membacanya dan dapat menjadi pengingat saat kamu mungkin sedang lupa bacaan-bacaan sholat subuh. 

Penceramah, Gus Miftah

Kembali Berdakwah, Gus Miftah Doakan Orang yang Menghujatnya: Ampuni Dosa Mereka

Gus Miftah kembali berdakwah setelah tersandung kontroversi. Dalam pengajian, ia mendoakan ampunan bagi mereka yang menghujatnya agar diberi ampunan oleh Allah SWT.

img_title
VIVA.co.id
9 Januari 2025