Gelar Uji Sertifikasi Profesi, UPJ Siapkan Lulusan Berkompeten

Kunjungan Ketua BNSP ke Universitas Pembangunan Jaya (UPJ)
Sumber :
  • ist

VIVA – Saat ini, uji kompetensi profesi kian intens dilaksanakan pihak perguruan tinggi dengan sederetan skema yang telah dipilih secara cermat. Hal ini dimaksudkan agar kelak para mahasiswa lulusan lembaga perguruan tinggi tersebut dapat mampu dengan tepat menjawab kebutuhan dunia industri.

Inspiratif, Ini Cara Ricky Harun dan Wendi Abdillah Bantu UMKM

Para mahasiswa nantinya akan mendapatkan pembekalan dari trainer serta diuji oleh asesor–dimotori oleh total 18 orang dosen dari berbagai program studi yang juga sudah tentu teruji kompetensinya.

Dan langkah itu pula yang tengah diusung Universitas Pembangunan Jaya (UPJ), guna menciptakan para lulusan yang berkompetensi tinggi sesuai dengan bidang ilmu yang menjadi pilihan studi masing-masing peserta didik.

Perkuat Ekonomi di Lamsel, Egi-Syaiful Ingin Lahirkan Wirausaha Baru

Untuk menghasilkan SDM yang kompeten sesuai dengan visi dan misi UPJ melalui sertifikasi kompetensi, dilaksanakanlah Pengajuan Lisensi LSP UPJ berupa pelatihan calon asesor kompetensi dari calon lembaga sertifikasi profesi oleh Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP).

Ketua BNSP, Kunjung Masehat juga telah melakukan kunjungan ke Universitas Pembangunan Jaya (UPJ) pada pekan lalu untuk melihat pelaksanaan pelatihan calon asesor kompetensi dari calon lembaga sertifikasi profesi Universitas Pembangunan Jaya (CLSP UPJ).

Ibunya Dapat Kritikan Netizen, Bernadya Bilang Begini...

Pelaksanaan ujian sertifikasi profesi nantinya akan diselenggarakan di bawah Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) UPJ ketika UPJ sudah mendapatkan lisensi atas LSP UPJ.

"BNSP melaksanakan Program Sertifikasi untuk menjembatani dari sisi supply kepada sisi demand. Yang paling penting adalah bagi universitas untuk bisa menjamin dan membuktikan bahwa lulusannya memiliki knowledge, skill dan attitude yang bisa diteruma di dunia kerja yang sudah teruji dan dibuktikan dengan adanya sertifikasi," ungkap Kunjung Masehat selaku Ketua BNSP.

Upaya bersama ini diharapkan nantinya akan memetik hasil positif, segera setelah proses uji kompetensi calon asesor tuntas, maka CLSP UPJ akan menjalani proses full asesmen oleh BNSP ssebgai tahap akhir menuju lisensi LSP UPJ.

Mahasiswa UPJ kemudian akan menjalani sertifikasi kompetensi yang mereka pilih selaras dengan program studinya, yang mencakup skema teknisi akuntansi, manajemen sumber daya manusia, pengelolaan sistem manajemen hubungan pelanggan, asisten psikolog, desain kemasan junior, network designer, pemrograman, penulisan naskah program televisi, dan skema kegiatan human.

Sertifikasi yang akan mereka kantongi saat menyandang gelar lulusan UPJ diharapkan jadi senjata ampuh untuk bersaing di pasar kerja. Upaya ini selaras dengan visi UPJ untuk menghasilkan lulusan yang kompetitif.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya