Deretan Smartphone Populer pada 2016
- REUTERS/Thomas Peter
VIVA.co.id – Smartphone sudah menjadi kebutuhan pokok manusia, banyaknya jenis smartphone yang diluncurkan tahun ini tetap menggugah selera para konsumen. Masing-masing smartphone yang diluncurkan hadir dengan mengunggulkan spesifikasinya, misalnya fitur video, keamanan hingga kamera.
Berikut smartphone terbaik yang diluncurkan sepanjang 2016 menurut versi laman The Hindustan Times dikutip Jumat 30 Desember 2016:
iPhone 7 Plus dan iPhone 7
iPhone 7 Plus dan iPhone 7, merupakan tipe smartphone baru yang paling dinanti oleh para konsumen. Meski kecewa dengan keputusan headphone jack yang dihapuskan, pengguna tampaknya tetap terhibur dengan peningkatan kapasitas baterai dan kamera utama ganda yang disematkan pada iPhone 7 Plus.
Teknologi dual kamera tersebut membantu dalam mengambil gambar lebih baik dan rinci dalam semua jenis kondisi cahaya. iPhone 7 Plus juga dilengkapi dengan iOS terbaru, iOS 10 yang memungkinkan optimasi software.
Google Pixel and Pixel XL
Google Pixel and Pixel XL ditenagai dengan prosesor Snapdragon 821 dan kombinasi RAM 4GB. Kamera dipercaya paling terbaik di antara smartphone Android dengan resolusi 12,3 MP.
Google Pixel and Pixel XL mengklaim, kamera yang dimiliki lebih baik dibanding kamera milik iPhone 7 Plus. Mampu mengambil foto seimbang dan lebih rinci. Kamera Google Pixel and Pixel XL juga dilengkapi dengan image stabilization elektronik untuk video yang lebih baik. Fitur itu juga hadir dengan autofocus laser dan dual-LED flash. Kamera depannya resolusi 8 MP.
Samsung Galaxy S7 and S7 Edge
Galaxy S7 and S7 Edge berada di puncak skor benchmark dengan prosesor yang kuat Exynos dan RAM 4GB. Bentangan layar 5,5 inci dilengkapi dengan layar quad-HD dan sistem operasi Android Marshmallow.
Galaxy S7 and S7 Edge dilengkapi dengan kamera resolusi 12 MP yang mendukung deteksi autofocus, optical image stabilization, LED flash. Mengambil foto yang indah diklaim sama seperti smartphone Pixel.
OnePlus 3 dan 3T
OnePlus 3 hadir dengan bentangan layar 5,5 inci dan layar optik AMOLED yang terlihat seterang smartphone premium lainnya. RAM besar 6 GB dan ditenagai Snapdragon 820 dan baterai 3.000 mAh.
Kamera yang ditawarkan dipercaya mumpuni untuk pengalaman fotografi yang lebih baik, tetapi tidak dapat dibandingkan dengan kamera Pixel, S7 Edge atau iPhone 7 Plus.
OnePlus 3T ditenagai dengan prosesor yang lebih kuat dan juga menawarkan fitur tambahan dengan penambahan image stabilization elektronik, memori penyimpanan yang lebih dan baterai lebih dari OnePlus 3.
Huawei P9
Huawei P9 juga punya kelebihan dengan kamera ganda dengan resolusi masing-masing 12 MP dan kamera depan 8 MP. P9 menjadi produk inovatif dari Huawei yang menggandeng Leica.
Dari segi tampilannya, P9 mempunyai layar 5,2 inci 1080x1980 piksel. Ponsel itu juga didukung prosesor buatan Kirin 955 octacore, RAM 3 GB, Android 6.0 Marsmallow, dan baterai 3.000 mAh.