Kisah Astronot Perempuan Menunggu 60 Tahun Pergi ke Luar Angkasa
- bbc
Tapi harapan Funk untuk menjadi astronot perempuan pertama pupus. Ketika itu NASA memutuskan bahwa hanya pilot uji jet berkecepatan tinggi dan memiliki gelar teknik yang akan dipertimbangkan untuk misi luar angkasa.
Saat itu, perempuan tidak diizinkan menjadi pilot uji coba jet militer. Tapi Funk tidak menyerah pada diskriminasi gender yang dialaminya. Persoalan ini sesuatu sempat diselidiki dalam forum dengar pendapat pemerintah AS.
"Saya melamar ke NASA dalam empat kesempatan berbeda. Saya ditolak empat kali berbeda karena saya tidak memiliki gelar teknik.
"Mereka memberi saya sembilan bulan untuk mendapatkan gelar seperti itu, yang tidak mungkin dilakukan," ucapnya dalam wawancara 1999. Namun usahanya tidak sia-sia.
"Saya sangat senang ketika Sally Ride menjadi perempuan AS di luar angkasa pada 1983. Ia menelepon saya dan mengucapkan terima kasih karena saya telah mengikuti semua tes itu dan oleh karenanya mereka tidak harus menjalani semua kesulitan ketahanan fisik itu," katanya kepada BBC.