Wow! Samsung Galaxy Fold Harga Rp30 Juta Ludes Terjual dalam 31 Menit
- VIVA.co.id/Novina Putri Bestari
VIVA – Samsung secara resmi meluncurkan Samsung Galaxy Fold di Indonesia. Pembelian smartphone lipat pertama ini baru bisa dilayani melalui pre order secara online lewat www.galaxylaunch.
Menariknya Samsung Galaxy Fold ludes terjual dalam waktu 31 menit sejak pre order dibuka Kamis 13 Desember 2019 pukul 09.00 WIB.
"Dan saya dari Samsung Indonesia ingin mengucapkan sebesa-besarnya terima kasih kepada masyarakat Indonesia juga, apresiasi sebesar-besarnya karena pada hari ini kita sudah sold out di menit ke-31," ungkap Product Marketing Manager Samsung Electronics Indonesia, Annisa Maulina, dalam peluncuran Samsung Galaxy Fold, Jakarta, Jumat 13 Desember 2019.
Dia mengungkapkan Samsung sangat bangga karena produk teranyarnya ini bisa diterima oleh masyarakat Indonesia.
Annisa enggan mengungkapkan jumlah Samsung Galaxy Fold yang dijual selama periode pemesanan online ini. Namun dia mengatakan, secara kuantitas smartphone lipat ini jauh lebih sedikit dibandingkan produk flagship biasanya dari Samsung.
"Karena craftsmanship juga, jadi pasokan dan pembuatannya sendiri butuh waktu yang lebih lama dari biasanya. Jadi stoknya sendiri terbatas," kata Annisa.
Smartphone lipat pertama dari Samsung ini dibanderol dengan harga Rp30.888.000. Annisa menjelaskan Samsung Galaxy Fold cocok untuk orang-orang yang menginginkan eksklusivitas dan ingin menjadi trendsetter.
"Desain Fold ini salah satu teknologi baru di Indonesia juga. Kami menargetkan orang-orang yang ingin menjadi trendsetter. Orang-orang yang selalu adapted dengan teknologi terbaru juga dan desain terbaru juga," kata dia.
Annisa menjelaskan selain desain, Samsung Galaxy Fold juga menawarkan sejumlah fitur yang ada pada ponsel flagship termasuk prosesor, memori, RAM, dan kamera.
Pada layar bagian luar Samsung Galaxy Fold memiliki ukuran 4,6 inci dan saat smartphone dibuka perangkat akan berubah dengan layar berukuran 7,3 inci.