Logo BBC

Jepang Izinkan Manusia-Hewan Dikembangkan

Researchers want to start implanting embryos of human-animal chimeras in mice - Getty Images
Researchers want to start implanting embryos of human-animal chimeras in mice - Getty Images
Sumber :
  • bbc

Pada bulan Juli, panel ahli Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Olahraga, Sains dan Teknologi (MEXT) menyetujui penelitiannya selama memenuhi persyaratan dan proses tertentu.


Sangat sedikit sel manusia yang memasuki tubuh binatang sehingga ciri manusia tidak akan berkembang, kata Prof Nakauchi. - Getty Images

" Binatang dengan wajah manusia tak akan pernah dilahirkan"

Teknik yang digunakan termasuk modifikasi genetika embrio binatang untuk mengambil gen terkait untuk pembuatan organ tertentu - dalam kasus ini, pankreas, tetapi di masa depan, kemungkinan juga organ lain seperti hati dan ginjal.

Para peneliti kemudian menyuntikkan embrio binatang dengan sel punca manusia. Mereka juga diizinkan untuk membiarkan embrio dilahirkan.

Izin kementerian mewajibkan percobaan Nakauchi hanya dilakukan pada binatang kecil yang secara genetika jauh dari manusia, kata Ayako Maesawa, direktur Bioetika Kementerian Jepang kepada BBC.

Tim juga harus mengawasi setiap tahapan perkembangan sel manusia pada otak embrio. Mereka kemudian akan menghabiskan dua tahun untuk mengamati perkembangannya setelah tikus lahir.