Heboh Penampakan Awan Payudara di Langit

Awan payudara atau mammatus
Sumber :
  • Twitter/@VMRG_MQ

VIVA – Penampakan awan unik muncul di Australia. Kalau kemarin muncul awan tsunami di Makassar, Sulawesi Selatan, kini di negeri Kanguru muncul awan payudara.

7 Fakta Sains Menakjubkan di Dunia yang Belum Banyak Terungkap

Awan payudara ini muncul di langit Sydney dan diabadikan beberapa warga yang di sana. Salah satu yang mengabadikan awan payudara ini, yaitu Heather Handley, yang memostingnya di akun Twitter miliknya.

Penampakan awan payudara ini terlihat unik, polanya memang tidak persis membentuk alat vital kaum hawa tersebut. Awan payudara yang muncul di langit Sydney ini berupa gumpalan khas. 

Begini Cara Realme Sukses Lawan Samsung, Apple dan Xiaomi

Kepala Sub Bidang Produksi Informasi Iklim dan Kualitas Udara Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Siswanto menjelaskan, awan payudara yang muncul di Australia itu merupakan awan mammatus, termasuk jenis awan cumulus.

Awana cumulus di Indonesia jamak dikenal sebagai awan dengan pola berbentuk mirip bulu domba. 

Hiu Megalodon Ternyata Benar Ada

Dalam dunia meteorologi, mammatus atau mammatocumulus berarti awan payudara. Nama mammatus diambil dari bahasa latin yakni mamma yang artinya puting atau payudara.

Awan tersebut dinamakan mammatus karena bentuknya mirip dengan payudara wanita. "Dalam istilah meteorologi mammatus dipakai untuk bentuk gumpalan-gumpalan menggantung yang terbentuk di dasar awan," kata dia.

Siswanto menuturkan, awan payudara umumnya muncul di daerah lintang menengah atau kawasan subtropis atau kawasan lintang tinggi.

Maka dari itu, kata Siswanto, wajar kalau awan payudara jarang atau belum pernah terdengar muncul di Indonesia. "Di Australia terjadi beberapa kali (penampakan awan payudara) di bulan Desember atau Januari," jelasnya. (dhi)

Koper bertenaga AL

Ilmuwan Ini Berhasil Ciptakan Koper Bertenaga Al, Permudah Tunanetra Navigasi Lingkungan

Koper AI tenaga canggih ini juga menawarkan umpan balik kepada para penggunanya, yakni tunantera baik melalui komponen percakapan bawaan, serta sensor haptik di pegangan.

img_title
VIVA.co.id
31 Januari 2023