4 Astronaut Bulan yang Masih Hidup, Ada yang Pernah Menyesal
- NASA
VIVA – Belum banyak manusia yang sukses mendarat di Bulan sejak beberapa dekade lalu. Belum lama ini astronaut yang pernah mendarat di Bulan, Alan Bean meninggal dunia pada Sabtu 26 Mei 2018.Â
Dengan meninggalnya Bean, astronaut Bulan yang masih hidup makin menyusut. Saat ini tinggal menyisakan empat astronaut yang pernah menginjakkan kaki di satelit Bumi tersebut.Â
Berikut ini 4 pria yang pernah pergi ke Bulan dan masih hidup, seperti dilansir situs BBC, Senin, 28 Mei 2018.Â
Charles Duke
Pria asal North Carolina Amerika Serikat kelahiran 1935 ini menginjakkan kaki di Bulan pada misi Apollo 16 pada 1972. Duke merupakan komunikator pesawat luar angkasa atau Capcomm pada Apollo 11, misi yang menghantarkan Neil Amstrong menjadi orang pertama yang berjalan di Bulan.Â
Ia menggambarkan kendaraan 4 roda yang dikendarainya dalam misi tersebut sebagai sesuatu yang luar biasa. Sayangnya, Duke kecewa dan menyesal tak mengambil banyak foto dalam misinya yang bersejarah tersebut.Â
David Scott
Ia pergi ke Bulan bersama Apollo 15 pada 1971 dan menjadi orang ketujuh yang berjalan di Bulan serta menjadi orang Amerika terakhir yang terbang sendiri di orbit Bumi.Â
"Saya ingat, mengangkat tangan saya menunjuk ke Bumi yang menggantung di langit hitam," tulis Scott dalam Buku Two Sides of the Moon.
Â
Harrison Schmitt
Schmitt menginjakkan kaki di Bulan dalam misi Apollo 17. Ia tergabung dalam misi tersebut sebagai pengganti Joe Engle yang berperan Pilot Modul Bulan. Schmitt mendarat di Bulan dengan komandan Gene Cernan pada Desember 1972.
Schmitt lahir pada 1935, memiliki latar belakang yang berbeda dengan astronaut lainnya. Ia bukan anggota Angkatan Udara namun seorang pakar geologi dan akademisi.
Â
Edwin 'Buzz' Aldrin
Buzz Aldrin ikut dalam perjalanan terkenal Apollo 11. Ia berbeda beberapa menit dari manusia pertama yang menginjakkan kaki di Bumi, Neil Amstrong.Â
Mereka berdua menghabiskan 32 jam 36 menit di sana. Aldrin menggambarkan permukaan Bulan dengan debu halus berwarna abu-abu gelap seperti bedak dengan kerikil, batu dan batuan yang tersebar di mana-mana.