Guillermo Haro, Pakar Astronomi dari Negeri Sombrero

Google Doodle Guillermo Haro.
Sumber :
  • Google

VIVA – Ahli astronomi Meksiko Guillermo Haro tampil di Google Doodle, Rabu, 21 Maret 2018. Pria kelahiran Mexico City, 105 tahun silam itu adalah penemu tiga bintang selaras, atau dikenal dengan "Three Sisters."

Aminah Cendrakasih Jadi Google Doodle, Ini Sosoknya

Ketiga bintang ini bagian dari rasi Orion. Pada usianya ke-30 tahun, Haro mulai melakukan observasi astronomi di Harvard College Observatory, Massachusetts, Amerika Serikat.

Ia bersama rekannya, George Herbig, menemukan bintang suar, hingga agregat bintang dari berbagai usia. Keduanya juga berhasil mendeteksi sejumlah besar Planet Nebula menuju pusat Galaksi.

Google Doodle Celebrates the Heart Surgeon Dr Victor Chang

Haro, yang tumbuh dan besar di era Revolusi Meksiko ini, menemukan kondensasi nonstell di awan dengan kepadatan tinggi dekat daerah pembentukan bintang baru, yang sekarang disebut Herbig-Haro Objects.

Pada 1959, Haro merupakan orang pertama yang terpilih menjadi anggota Royal Astronomical Society, Inggris, dari negara berkembang yang dijuluki Sombrero.

Google Doodle Celebrates Papeda from Eastern Indonesia

Ilmu astronominya diwariskan ke dalam National Institute of Astrophysics, Optics and Electronics, di San Andres Cholula, Meksiko. Haro mendirikan lembaga ini untuk mendukung kegiatan sains, khususnya bagi mahasiswa dan ilmuwan.

Lembaga tersebut juga menjalankan sebuah observatorium yang diberi nama dirinya, Guillermo Haro, di Sonora, Meksiko. Haro menghembuskan napas terakhir pada 26 April 1988 pada usia ke-75 tahun. (ase)

Google Doodle peringati perayaan Pemilu 2024

Tampilkan Kotak Suara, Google Doodle Rayakan Pemilu 2024

Hari ini, Rabu 14 Februari, Google merayakan momen penting dalam sejarah Indonesia yakni Pemilu 2024 dengan menampilkan Google Doodle khusus gambar kotak suara.

img_title
VIVA.co.id
14 Februari 2024