Aplikasi Ini Tawarkan Perjalanan ke Keajaiban Alam

Aplikasi AirAsia MOVE
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta, VIVA – Indonesia AirAsia baru saja meluncurkan penerbangan langsung dari Bali ke Cairns, Australia. Ini adalah rute perdana yang menghubungkan Indonesia dengan Tropical North Queensland dan menjadikan AirAsia satu-satunya maskapai dalam grupnya yang melayani rute ini.

Komdigi Sering 'Digugat' Bandar Judol karena Hal Ini

Direktur Utama Indonesia AirAsia, Veranita Yosephine, menyatakan bahwa pihaknya sangat bangga dapat mendarat di Cairns dan akan memberikan pelayanan terbaik untuk seluruh penumpang dari Cairns yang ingin menuju Bali dan lebih dari 130 destinasi di jaringan Grup AirAsia.

“Kami juga menghubungkan jutaan masyarakat Indonesia dan penumpang lainnya dari Asia ke gerbang masuk Tropical North Queensland melalui Bali," ujarnya, dikutip VIVA dari keterangan resmi.

Ada Fitur Baru di Aplikasi AirAsia MOVE

Cairns, dikenal sebagai pintu gerbang ke keajaiban alam Queensland, menawarkan tiga destinasi utama: Great Barrier Reef, Daintree Rainforest, dan Cape Tribulation. Great Barrier Reef, dengan terumbu karang megah dan ribuan spesies laut eksotis, adalah surga snorkeling dan diving.

Great Barrier Reef di Australia

Photo :
  • Pixabay
Digitalisasi Ekstrem: Ketika Warga Negara Hanya Menjadi Data di Tiongkok

Daintree Rainforest, hutan hujan tropis tertua di dunia, menawarkan trekking seru dengan pemandangan yang memukau. Cape Tribulation, di mana hutan hujan bertemu dengan Great Barrier Reef, menciptakan pemandangan spektakuler.

Penerbangan langsung AirAsia dari Bali ke Cairns (DPS-CNS) tersedia tiga kali seminggu—Rabu, Jumat, dan Minggu—menjadikan perjalanan ke Cairns lebih mudah dan terjangkau.

Tiket bisa dipesan melalui aplikasi AirAsia MOVE, yang juga memberikan akses ke lebih dari 150 rute ke berbagai destinasi di Asia dan Australia.

“Kami melihat banyak peluang untuk memperkenalkan tempat-tempat indah di Queensland kepada penumpang internasional, terutama Great Barrier Reef dan Daintree Rainforest,” tuturnya.

Ducking.id jasa import barang dari China

Cara Mudah dan Hemat Beli Barang dari China dengan Ducking.id

Sebagai perusahaan jasa importir barang China yang berpengalaman, Ducking.id menyediakan solusi lengkap untuk segala kebutuhan impor Anda.

img_title
VIVA.co.id
23 November 2024