Peran Startup Fintech pada Akses Keuangan Masyarakat

Ilustrasi fintech.
Sumber :
  • Entrepreneur

Jakarta, 1 Desember 2023 – Akses keuangan yang inklusif merupakan salah satu tujuan utama dari pembangunan ekonomi. Dengan akses keuangan yang inklusif, masyarakat dapat meningkatkan taraf hidupnya melalui berbagai kegiatan ekonomi, seperti berwirausaha, berdagang, atau berinvestasi.

Namun, masih banyak masyarakat Indonesia yang belum memiliki akses ke layanan keuangan formal. Hal ini disebabkan oleh berbagai faktor, seperti keterbatasan literasi keuangan, biaya yang mahal, dan persyaratan yang ketat.

Startup financial technology atau fintech seperti Rupiah Cepat dapat berperan penting dalam meningkatkan akses keuangan yang inklusif. Dengan layanan yang mudah, cepat, dan terjangkau, mereka dapat menjangkau masyarakat yang sebelumnya tidak dapat mengakses layanan keuangan formal.

Startup ini menawarkan layanan pinjaman dengan persyaratan yang mudah dan proses yang cepat. Pinjaman dapat digunakan untuk berbagai keperluan, seperti modal usaha, biaya pendidikan, atau kebutuhan sehari-hari.

Menghitung uang kertas rupiah pecahan 100 ribu (Foto ilustrasi)

Photo :
  • ANTARA FOTO/Aprillio Akbar

Sejak berdiri, Rupiah Cepat telah menjadi salah satu pemain utama dalam industri ini, dikenal karena layanan yang cepat, aman, dan transparan.

Perusahaan terus berupaya untuk membangun ekosistem ekonomi yang baik di Indonesia dan akses finansial yang inklusif khususnya bagi masyarakat unbanked dan underserved.

Atas upaya tersebut, belum lama ini Rupiah Cepat mendapatkan penghargaan sebagai Best Brand Popularity dalam acara yang diadakan oleh The Iconomics di Jakarta.

Mau Tahu Cara Membuat Investor Tertarik pada Startup Baru Anda? Ini Langkahnya!

Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Yolanda Sunaryo, Direktur Utama PT Kredit Utama Fintech Indonesia, yang juga memberikan pidato ucapan terima kasih atas penghargaan yang telah diterima.

"Kami merasa sangat terhormat menerima penghargaan ini. Ini adalah hasil dari dedikasi dan kerja keras seluruh tim Rupiah Cepat yang selalu berusaha memberikan layanan terbaik kepada pelanggan kami. Penghargaan ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus berinovasi dan meningkatkan kualitas layanan kami," ujarnya, dikutip dari VIVA Tekno keterangan resmi.

Mulai dari Sekarang! 9 Tips Mudah Menghemat Uang untuk Ibu Rumah Tangga
CEO Indodax Oscar Darmawan

Meski Dukung Regulasi Tarif PPN 12 Persen, CEO Indodax Berharap Transaksi Kripto Bebas Pajak

Indodax dukungan penuh terhadap regulasi kenaikan PPN jadi 12 persen. Namun, Indodax punya pandangan yang lebih ideal terkait regulasi pasar kripto dalam negeri. Apa itu?

img_title
VIVA.co.id
5 Januari 2025