‘Freight Forwarding' Tidak akan Pernah Sama Lagi

Deliveree.
Sumber :
  • Dok. Deliveree

VIVA Tekno – Perusahaan rintisan berbasis teknologi logistik yang mengoperasikan marketplace truk dan kargo skala besar, Deliveree, resmi memperkenalkan layanan pengiriman barang digital melalui kolaborasi dengan Salam Pacific Indonesia Lines (SPIL).

AS Panas Dingin, Rencana Pembatasan AI China DeepSeek Bocor ke Publik

Keduanya sepakat memperkenalkan perusahaan freight forwarding pertama di Indonesia yang menawarkan pengalaman pengiriman peti kemas berbasis aplikasi yang komprehensif untuk pasar domestik.

Dengan menggunakan teknologi mutakhir dan pendekatan yang berorientasi pada pelanggan, Deliveree memungkinkan perusahaan dan individu untuk memesan, mengelola, melacak, mengomunikasikan, mendokumentasikan, dan menyelesaikan pengiriman peti kemas dengan lancar.

Lingkungan Bebas Stres, Kualitas Hidup Meningkat

"Semuanya dalam satu aplikasi intuitif (atau antarmuka yang terintegrasi dengan API)," ungkap Country Manager Deliveree Indonesia, Apoorvaa Agarwal, Selasa, 8 Agustus 2023.

Bursa Asia Melesat Terkerek Reli Saham Teknologi di Wall Street

Lini bisnis pengiriman barang pertama Deliveree adalah layanan Less Than Container Load (LCL) yang sangat dinanti-nantikan, mencakup 22 rute pengiriman dari Jakarta dan Surabaya ke seluruh pelabuhan utama di Indonesia.

Dengan memanfaatkan jaringan pengiriman SPIL yang luas dan platform teknologi Deliveree, pelanggan sekarang dapat merasakan pengalaman pengiriman transformatif yang lebih cepat, efisien, transparan, dan hemat biaya. Melalui kemitraan strategis, SPIL dapat memberikan kemampuan operasional rantai pasok yang kuat.

"Hal ini memungkinkan platform teknologi Deliveree untuk menawarkan pengalaman LCL door-to-door yang mulus (serta port-to-door) kepada pelanggan keluar dari Pulau Jawa serta didukung secara strategis oleh jaringan depo peti kemas dan kapal SPIL yang melayani semua pelabuhan utama di Indonesia," kata Eksekutif SPIL, Widarta Liunanda.

Ilustrasi teknologi.

Sertifikasi Ini bikin Raksasa Teknologi Jepang Makin Pede di Indonesia

Sertifikasi ISO/IEC 27001:2022 menegaskan komitmen raksasa teknologi Jepang, NEC, terhadap keamanan teknologi informasi dan Komunikasi (TIK).

img_title
VIVA.co.id
17 April 2025