3 Fitur Forex Ini Mudahkan Trader Pemula Bertransaksi

Ilustrasi investasi/trading forex.
Sumber :
  • Freepik

Jakarta – Data Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi Kementerian Perdagangan (Bappebti Kemendag) menyebutkan total transaksi perdagangan berjangka komoditi atau PBK senilai Rp53.250 triliun pada 2022, dengan rata-rata transaksi setiap bulannya sebesar Rp4.437,5 triliun.

Cara Menggunakan Aplikasi Penghitung Kalori untuk Diet Sehat dan Efektif

Total nilai transaksi tahun lalu tersebut melonjak 116,7 persen secara tahunan (Year on Year/YoY) dibandingkan pada 2021 yang sebanyak Rp24.569,3 triliun. Sementara itu jumlah nasabah PBK yang aktif bertransaksi di 2022 tercatat mencapai 82.246 orang.

Bahkan, selama pandemi Covid-19, PBK menjadi salah satu perdagangan yang tetap tumbuh dengan volume transaksi perdagangan meningkat lebih dari 21 persen. Kepala Bappebti Didid Noordiatmoko memastikan jika industri PBK semakin dipercaya oleh masyarakat.

Cara Menggunakan Aplikasi Kesehatan untuk Memantau Tekanan Darah

"Kalau tidak begitu, masyarakat (semakin) tidak akan percaya (apabila) tidak ada pengawasan (dan) penegakan sanksi hukum (terhadap perusahaan pialang berjangka)," kata dia di Jakarta, Selasa, 18 Juli 2023.

Jika ada permasalahan dalam perusahaan pialang berjangka berdasarkan pengaduan masyarakat, lanjut dia, maka harus segera diperbaiki dan ditertibkan. Sebagai informasi, Bappebti telah menertibkan sekitar 1.500 lebih website yang tidak terdaftar sebagai perusahaan pialang berjangka.

5 Aplikasi Digital untuk Kesehatan

Di sepanjang 2022, ada sejumlah perusahaan pialang berjangka yang memperoleh sanksi ringan bersifat administratif, termasuk memberikan skorsing kepada pejabat dalam perusahaan tertentu. Namun, pihaknya belum menemukan pelanggaran sanksi berat dari perusahaan pialang berjangka.

Berdasarkan penilaian yang dibuat Bappebti, rating atau peringkat terhadap perusahaan pialang berjangka mulai dari B, B+, A, A+, hingga A++. Setiap perusahaan dapat mengalami perubahan rating, tergantung apakah indikator-indikator penilaian mengalami peningkatan atau penurunan.

Pemberian rating tersebut dilakukan dalam rangka memberikan informasi kepada masyarakat terkait mana saja perusahaan pialang berjangka yang baik hingga yang perlu diwaspadai. Artinya, Bappebti tidak bisa mengajak masyarakat untuk bertransaksi atau tidak bertransaksi ke perusahaan tertentu mengingat tidak boleh ada keberpihakan.

"Apa yang kami (nilai) di situ. Mulai dari compliance terhadap peraturan, kinerja, penanganan pengaduan dari masyarakat, termasuk juga pendapat masyarakat kepada perusahaan (tertentu)," ungkap Didid.

Pada kesempatan yang sama, Chief Digital Officer Monex Investindo Futures (MIFX) Amrit Gurbani meyakini transaksi perdagangan komoditas dapat meningkat di tahun ini.

Optimisme tersebut karena melihat industri PBK yang juga terus bertumbuh. Ia pun menargetkan volume transaksi pada tahun ini bisa naik double digits dari tahun lalu. Ia mengungkapkan, komoditas yang paling banyak ditransaksikan di Monex adalah emas.

Terkhusus forex/foreign exchange atau valuta asing (valas) yang paling ramai ditransaksikan adalah GBP/US$ dan US$/EUR. Informasi saja, Bappebti memberikan rating A+ untuk MIFX pada triwulan I/2023.

Selain itu, baru-baru ini Monex memperkenalkan 3 fitur barunya dalam aplikasi MIFX Mobile yang diharapkan bisa memudahkan nasabah. Ada fitur trading signal yang kini dilengkapi dengan rangkuman sentimen analisis pasar terhadap produk sebagai pendukung keputusan transaksi nasabah. Lalu, ada Fitur one click trading dan fitur deposit dengan e-Wallet.

“Jadi kalau kita bicara tools kami juga ada bagian terkait berita fundamental apa yang terjadi di ekonomi dunia. Biasanya akan dibarengi event sesi trading bersama sehingga pemula bisa mengikuti dan mulai memahami volatilitas,” tutur Amrit.

Ia mengatakan, volume transaksi sudah mencapai target sekitar 25 persen di tahun lalu, sehingga volume transaksi tahun ini ditargetkan bisa tumbuh double digits. Selain minat terhadap industri PBK meningkat, antusiasme trader terhadap aplikasi MIFX Mobile diklaim sangat baik dengan rata-rata montly active user di atas 100 ribu.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya