Diduga Bocor, Data 4 Juta Pelanggan Tokopedia Dijual Online

Kantor Tokopedia
Sumber :
  • Dokumen Tokopedia

VIVA – Platform e-commerce Tokopedia tersandung masalah dugaan kebocoran data. Belakangan ini di Twitter beredar tangkapan layar sebanyak empat juta daftar data pengguna Tokopedia, dijual di laman selly.gg.

Cara Mudah Melindungi Akun WhatsApp agar Tidak Mudah Disadap, Terbukti Aman!

Data tersebut di antaranya memuat informasi tentang nama, nomor ponsel, email, dan alamat pengguna. Bahkan tercantum pula penawaran jika hanya ingin membeli data nomor ponsel saja.

Laman selly.gg adalah platform yang menjual produk digital. Dalam tangkapan layar yang diduga menjual data pengguna Tokopedia itu, tertulis dalam Bahasa Inggris: "Kami menjual data Tokopedia berbasis email pelanggan."

3 Rahasia Tersembunyi: Cara Manfaatkan AI untuk Bisnis

Lebih dari itu, ada pula tangkapan layar yang menunjukkan deretan nomor telepon dan alamat email. 

Sejumlah warganet yang kemungkinan pengguna Tokopedia mencuitkan keresahan isu dugaan kebocoran data itu. Salah satunya The Lone Star, yang ketika berita ini dibuat telah men-tweet hal tersebut 16 jam lalu. 

Posko Digital Data Kecelakaan Online Bakal Diterapkan saat Arus Libur Natal dan Tahun Baru

"Kebocoran Tokopedia memang meresahkan juga. Ada email dan nomor telepon yang disebar." tulis The Lone Star. 

VIVA sudah mencoba menghubungi pihak Tokopedia, namun belum ada klarifikasi yang diberikan. 

Sebelumnya, akun Twitter Tokopedia telah menanggapi cuitan akun @penjagakijang yang meminta keterangan terkait dugaan kebocoran data itu. Disebutkan, pihak Tokopedia akan melakukan investigasi terkait masalah tersebut.

Ilustrasi selfie

Tanpa Perlu Ribet! Kini Pengguna WhatsApp Bisa Buat Stiker Langsung dari Foto Selfie

WhatsApp merupakan aplikasi untuk memudahkan pengguna mengirim dan menerima pesan tanpa menggunakan pulsa melainkan koneksi internet. Kini, aplikasi itu ada fitur baru.

img_title
VIVA.co.id
15 Januari 2025