Pendaki Gunung Everest Ini Jadi GM Gojek Singapura

Lien Choong Luen
Sumber :
  • Facebook

VIVA – Gojek menunjuk Lien Choong Luen sebagai General Manager Gojek Singapura. Dia sendiri dikenal sebagai orang Singapura kedua yang berhasil mencapai puncak Gunung Everest.

"Lien membawa profesionalisme dan pengalaman hidupnya dalam tim. Pengetahuannya atas inovasi dan entrepreneurship membuat dia menjadi pilihan luar biasa untuk Gojek," ujar Presiden Gojek, Andre Soelistyo dilansir laman The Independent, Sabtu, 16 Februari 2019.

Lien akan bekerja untuk mengawasi operasi komersial Gojek Singapura serta bisnis lainnya. Untuk pekerjaan terbarunya ini, Lien mengatakan, perusahaan akan berkomitmen untuk negara dalam jangka waktu yang panjang. Gojek Singapura juga menikmati respons positif pengguna sejak dirilis di kuarter keempat tahun 2018 lalu. 

"Saat saya masih jadi konsultan yang mempelajari inovasi, saya sering menyebutkan Gojek sebagai contoh kisah sukses regional yang memiliki misi dan menggunakan platform-nya untuk mendorong mobilitas sosio-ekonomi," kata Lien.

Dia menambahkan, selama beberapa tahun, walaup Gojek telah tumbuh dari platform ride-hailing ke Super App, perusahannya tetap fokus membuat perbedaan bagi masyarakat.

Lien juga mengklaim memiliki tim yang bertalenta dan berdedikasi. Itulah mengapa dia percaya bahwa fokus mereka untuk teknologi, inovasi, dan dampak sosial bisa membantu menaikkan dukungan pada pengemudi mereka.

"Jadi mereka bisa terus menemukan kebutuhan para pengemudi," ujarnya.

Lien Choong Luen sebelumnya bekerja di McKinsey Center for Government sebagai strategy consultant untuk sektor teknologi dan konsumen. Sebelumnya, selama 11 tahun dia juga seorang senior commander dan pegawai Special Forces di Singapore Armed Forces.

Cara Gampang Mendapatkan Saldo Dana Gratis dari GoPay Tanpa Top Up, Bisa Sambil Rebahan

Saat itu Lien ditempatkan di Timor Timur sebagai tim perdamaian. Dia juga dikenal memiliki hobi di dunia olahraga.

Pernah mendaki Gunung Everest, Lien juga bermain ski di kutub utara. Karena hal itu Gojek mengatakan bahwa GM barunya sebagai orang yang bersemangat menghadapi tantangan. (mus)

Tega Banget Ojol Ini Pakai Motor Supra Bawa Kulkas 2 Pintu, Kok Bisa?
Ilustrasi mitra driver Gojek.

PasarPolis Lanjutkan Kemitraan dengan Gojek Kasih Asuransi Layanan GoSend hingga GoBox

Perusahaan asuransi teknologi (insurtech) Asia Tenggara, PasarPolis, mengumumkan kelanjutan kolaborasi strategisnya dengan Gojek

img_title
VIVA.co.id
24 Oktober 2024