Gojek Ucapkan Salam Perpisahan ke Uber
- REUTERS/Darren Whiteside
VIVA – Gojek mengucapkan terima kasih kepada kompetitornya Uber yang sudah meramaikan pasar transportasi online di Indonesia dan Asia Tenggara.
Melalui akun Twitter, @gojekindonesia, seperti dikutip VIVA, Rabu, 28 Maret 2018, perusahaan milik Nadiem Makarim itu menyebut Uber menginspirasi dunia bahwa teknologi bisa mengubah cara berkendara.
Selain itu, Gojek merasa tertantang untuk menjadi perusahaan berbagi tumpangan atau ride sharing yang lebih baik, dari segi layanan, insentif maupun yang lainnya.
Sebelumnya, Grab resmi mengakuisisi operasional Uber Technologies Inc di Asia Tenggara pada Senin, 26 Maret 2018. Kesepakatan akuisisi ini akan membuat formasi pada Uber nantinya akan terintegrasi pada layanan Grab.
Melalui keterangan resminya, salah satu konsekuensi dari aksi korporasi itu adalah migrasi pengemudi Uber ke platform Grab. Sesuai kesepakatan, operasional Uber akan menjadi bagian dari Grab di Asia Tenggara.
Grab menjamin proses transisi layanan ini akan berlangsung selancar mungkin dan tak mengganggu aktivitas mitra pengemudi serta layanan, yang selama ini telah berjalan pada platform Grab maupun Uber.
Terkait dengan hal ini, Grab menegaskan, dampak dari akuisisi ini positif bagi pengemudi Grab dan Uber. Pengemudi dua layanan transportasi daring itu akan lebih banyak order dibanding sebelumnya.