Sebal Orang Lain Intip Smartphone, Google Ada Solusinya

Ilustrasi penggunaan smartphone.
Sumber :
  • www.pixabay.com/Skitterphoto

VIVA – Peneliti Google mengembangkan inovasi yang lebih menjaga privasi pengguna. Google membuat tool yang mengingatkan pengguna ada orang asing mengintip layar perangkat pengguna. 

AI bikin Proyek Konstruksi Lebih Aman dan Efisien

Inovasi yang dinamakan electronic screen protector ini ditemukan oleh duo periset Florian Schroff dan See Jung Ryu. 

Deteksi orang mengintip layar ini dinilai berguna. Sebab, kadang pengguna smartphone atau perangkat mobile mengalami hal tersebut, dan merasakan terganggu privasinya dengan aksi intip orang lain. 

Langkah Strategis Tangkal Ancaman yang Mengintai Jaringan Telekomunikasi Indonesia

Menurut Phone Arena, Rabu 29 November 2017, dalam mengembangkan deteksi orang asing mengintip, Google memanfaatkan teknologi kecerdasan buatan atau artificial intelligence

Software pendeteksi orang ngintip layar ini menggunakan pembelajaran mesin dan kamera depan perangkat mobile. Teknologi itu akan membantu memindai wajah di layar, apakah ada orang asing atau tidak yang mengintip layar pengguna. 

Kiamat Akan Terjadi Jika Hal Ini Dibiarkan Begitu Saja

Begitu software mendeteksi ada orang asing menatap layar, maka akan mengeluarkan peringatan kepada pengguna secara langsung atau real time

Jadi saat pengguna browsing atau sedang berkomunikasi melalui aplikasi perpesanan dan ada orang mengintip layar, akan langsung muncul peringatan. 

Canggihnya, teknologi itu bisa mendeteksi intipan orang lain dalam waktu 2 milidetik, sedangkan pemindaian wajah orang asing butuh sekitar 47 milidetik. 

Kabar baiknya lagi, electronic screen protector tersebut tetap bekerja mulus dalam kondisi pencahayaan minim. Pelindung layar tersebut juga mampu mendeteksi beberapa pose kepala. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya