Samsung Galaxy Note 7 Rekondisi Dijual di Indocomtech 2017

Samsung Galaxy Note 7 Fan Edition.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Mitra Angelia

VIVA – Samsung Galaxy Note 7 versi rekondisi akhirnya tersedia di pasar Indonesia dengan nama Galaxy Note 7 Fan Edition. Versi ini sudah diumumkan ketersediaannya di Korea Selatan, negeri asal Samsung, beberapa bulan yang lalu.

Melawan Lupa! Pendahulu Galaxy Note 8 yang Bermasalah

Di Indonesia, Galaxy Note 7 Fan Edition diluncurkan secara diam-diam pada pameran BRI Indocomtech 2017 sejak hari pertama gelaran.

Pada booth resmi Samsung, Kamis, 2 November 2017, VIVA.co.id menemui Galaxy Note 7 Fan Edition sudah dijajakan.

Begini Wujud Samsung Galaxy Note Rekondisi

Versi rekondisi ini menggunakan baterai yang berbeda dari versi Galaxy Note 7 yang terbakar dan ditarik seluruh produknya pada tahun lalu.

Dari brosur yang dibagikan di booth Samsung, tertera bahwa kapasitas baterai Galaxy Note 7 Fan Edition sebesar 3.200mAh. 

Samsung Jual Galaxy Note 7 Rekondisi Mulai 7 Juli

Ini lebih kecil dari Galaxy Note 7, yaitu sebesar 3.500mAh. Pihak Samsung di Korea Selatan telah menyatakan bahwa baterai Galaxy Note 7 Fan Edition telah melewati tahap-tahap keselamatan baru yang diterapkan.

Dalam gelaran BRI Indocomtech 2017 ini Galaxy Note 7 Fan Edition dijual Rp8,5 juta. Setiap pembeliannya, para pembeli akan mendapatkan headset Samsung Level U seharga Rp1 juta.

Samsung yang merupakan pembuat smartphone terbesar di dunia terpaksa menghentikan penjualan Galaxy Note 7 pada Oktober tahun lalu, atau kira-kira dua bulan setelah diluncurkan.

Musababnya baterai yang ada pada ponsel itu rawan kebakaran. Insiden tersebut menggerus US$5 miliar (Rp66,3 triliun) laba operasi perusahaan dan merusak reputasinya.

Beruntung, reputasi Samsung mulai pulih dengan suksesnya peluncuran Galaxy S8. (art)

Penumpang Iberia Airlines mendapat Galaxy Note 8

Lewati Krisis, Samsung Bagi-bagi Galaxy Note 8 di Pesawat

200 penumpang Iberia Airlines mendapatkan unit Galaxy Note 8.

img_title
VIVA.co.id
25 Oktober 2017