Apple Buka Toko Pertama di Singapura, Pemuda Antre 12 Jam
- REUTERS/Edgar Su
VIVA.co.id – Perusahaan raksasa teknologi Amerika Serikat, Apple, resmi membuka toko pertamanya pada Sabtu, 27 Mei lalu, di Asia Tenggara, tepatnya Singapura.
Hal ini menarik ratusan penggemar yang bersemangat untuk datang ke gedung megah berlantai dua yang terletak di kawasan perbelanjaan kelas atas Orchard Road.
Produk unggulan Apple seperti iPhone dan MacBook ditempatkan secara strategis pada layar di lantai pertama yang luas.
Sementara di lantai berikutnya diperuntukkan sebagai kelas bagi pelanggan yang ingin berpartisipasi dalam sesi langsung pengenalan produk Apple.
Lebih dari seribu orang memadati toko tersebut sesaat sebelum pintu dibuka. Dan, yang di urutan terdepan antre adalah Xiang Jiaxin (25) pemuda asal China yang bekerja di Macau.
"Saya sudah antre lebih dari 12 jam, dan memang khusus datang ke pembukaan Apple store. Saya sangat senang dan bersemangat, karena sebelumnya telah berpartisipasi dalam acara serupa di Macau, Guangzhou dan Nanjing," kata Jiaxin, dikutip situs Thestar, Senin, 29 Mei 2017.
Apple, yang memiliki simpanan dalam bentuk tunai sebesar US$256,8 miliar (Rp3.366 triliun) ini, sebagian besar pendapatannya berasal dari iPhone, yang menghadapi persaingan ketat di pasar jenuh.
Jiaxin berhasil menjadi pengunjung pertama toko Apple di Singapura. Foto: REUTERS/Edgar Su
Raksasa teknologi ini juga memiliki hampir 500 toko di seluruh dunia dengan lebih dari satu juta pengunjung setiap hari. Selain Singapura, toko Asia berada di Hong Kong, China dan Jepang.
Dipilihnya Singapura, karena selain sebagai pusat transportasi, bisnis dan keuangan regional, juga mampu menarik 16,4 juta pengunjung di tahun lalu.