Smartphone Luna Hadir dengan Tubuh Serupa iPhone

Ilustrasi logo Luna Smartphone
Sumber :
  • VIVA.co.id/Agus Tri Haryanto

VIVA.co.id – Satu merek smartphone baru kembali turut meramaikan pasar gawai di Indonesia. Pendatang baru itu adalah merek Luna Indonesia, yang merupakan bersaing pada segmen produk premium dalam debutnya.

Gemini bikin iPhone Kamu Jadi Asisten Pribadi Super Cepat

Presiden Direktur Luna Indonesia, Akwila Natanael, menuturkan perusahaannya langsung menyasar smartphone kelas menengah hingga premium, karena konsumen entry-level mulai berangsur-angsur menghilang.

"Perkembangan pasar sekarang menyasar makin ke atas. Sementara ponsel kelas bawah makin kecil. Jadi, pasar medium dan premium itu makin besar," ucapnya ditemui di Ritz Carlton, Kawasan Mega Kuningan, Jakarta, Senin 7 November 2016.

DPR Dukung Pemerintah Larang Penjualan iPhone 16 di Indonesia

Untuk tahap awal bersaing di pasar gawai Indonesia, smartphone Luna besutan Foxconn itu hadir dengan sentuhan desain bergaya. Dengan pengalaman produk seperti iPhone, Foxconn pun mengadopsi standar kualitas yang sama pada generasi pertama smartphone Luna ini.

Luna mengusung desain langsing dan baterai yang tidak dilepas di tubuh ponsel atau unibody. Layar 5,5 inci resolusi 1080x1920 pixel full HD dengan disematkan teknologi Gorilla Glass 3 yang dibalut bodi berdimensi 157,6x77,1x 7,38 milimeter dengan bobot 186 gram.

Anggota DPR Ngamuk ke Apple yang Minta Tax Holiday 50 Tahun: iPhone Layak Diblokir

Beralih ke kameranya. Luna dibekali dua kamera, untuk kamera depan dengan resolusi 8 MP aperture F1.8 dengan sudut pandang sampai 80 derajat. Sedangkan kamera utama resolusi 13 MP dengan didukung dual flash LED.

Untuk dapur pacunya, Luna dibekali dengan prosesor Qualcomm Snapdragon 800 quad core 2.5 GHz, sistem operasi 6.0 Marshmallow, Adreno 330, RAM 3 GB, memori internal 64 GB, dan baterai berkapasitas 3000 mAh.

Dengan transfer teknologi yang diberikan oleh Foxconn kepada Luna, memberikan kualitas ponsel pintarnya diklaim setara dengan iPhone. Misalnya casing-nya terbuat dari alumunium yang menyelimuti seluruh bodi dengan berbentuk kurva.

Smartphone Luna

Kemudian pembuatan desain bodi memakai logam dengan 8 CNC process, sehingga hasilnya benar-benar presisi. Chief Marketing Officer Luna Indonesia, Nina Ratna Wardhani, mengatakan proses tersebut sering digunakan pada sektor manufaktur yang melibatkan komputer untuk mengontrol peralatan mesin.

"Yang mencakupi internal structure & processing, atenna structure processing, screen structure processing, 3D side hoe machining, 360 driling qieja, structure and miling, dan overall polishing process. Semuanya dilakukan ketelitian tingkat tinggi dengan teknologi mutakhir," tutur Nina.

Maka tak heran, secara tampilan dan proses, Luma sama persis dengan pembuatan iPhone yang dilakukan oleh Foxconn. Harga Luna ini dihargai Rp5,499 juta lewat jaringan online, saluran modern dan tradisional. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya