Nubia Neo 2 5G Punya Fitur Unggulan Tombol Bahu

Nubia Neo 2 5G.
Sumber :
  • VIVA/Trisya Frida

VIVA Tekno – nubia Neo 2 5G telah resmi diluncurkan di Indonesia oleh ZTE Mobile Devices pada Kamis, 13 Juni 2024. Pengalaman gaming yang lebih powerful dan terjangkau bagi para gamer di Indonesia akan diberikan oleh ponsel gaming entry-level ini.

Ponsel ini menghadirkan pengalaman gaming terbaik dengan Dual Gaming Shoulder Triggers dan Game Space 2.0 yang telah di-upgrade.

Dengan kontrol permainan yang lebih baik, baterai yang tahan lama, layar yang besar, dan kinerja grafis yang unggul, nubia Neo 2 5G siap memberikan pengalaman gaming yang luar biasa.

Pengalaman Gaming Terbaik

Nubia Neo 2 5G.

Photo :
  • VIVA/Trisya Frida

nubia Neo 2 5G dilengkapi dengan Dual Gaming Shoulder Triggers, fitur unik yang jarang ditemukan di ponsel gaming entry-level lainnya.

Tombol bahu ini memungkinkan pengguna untuk mengarahkan kontrol sesuai preferensi mereka, memberikan respons cepat dan presisi yang lebih baik selama bermain game tanpa harus menyentuh layar.

Tombol ini mirip seperti L1 dan R1 pada kontroler game. Ponsel ini hadir dengan layar FHD+ 6,72 inci beresolusi 2400x1080 piksel, memberikan visual yang tajam dan imersif.

Dengan refresh rate 120Hz, setiap transisi antar adegan berjalan sangat mulus, baik saat bermain game maupun saat menjelajahi media sosial.

Teknologi refresh rate adaptif membantu mengurangi konsumsi daya dengan menyesuaikan refresh rate secara cerdas.

Selain itu, dilengkapi juga dengan Frame Rate Stabilization Engine yang memastikan frame rate tetap stabil selama bermain game.

Dalam uji coba pada game seperti "Mobile Legend", "PUBG", dan "Free Fire", kinerja frame rate menunjukkan stabilitas yang tinggi dengan sedikit frame drop.

Ponsel ini juga mendukung PUBG pada 60fps, memberikan visual yang lebih halus dan pengalaman bermain yang lebih baik dibandingkan 40fps.

Dengan baterai besar berkapasitas 6.000mAh dan fitur fast-charging 33W, nubia Neo 2 5G memastikan pengguna bisa bermain game seharian penuh.

Teknologi hemat daya cerdas dan kemampuan pengisian cepat memungkinkan perangkat terisi hingga 50 persen dalam hanya 30 menit.

Yasonna Jelaskan Pengakuan Megawati Tak Punya Ponsel karena Sering Disadap

Selain itu, fitur bypass charging memungkinkan ponsel tetap aktif tanpa mengisi daya baterai, mengurangi panas yang dihasilkan selama pengisian.

Ponsel ini dilengkapi dengan sistem peredam panas berlapis yang menggunakan material superconducting thermal untuk mencegah panas berlebih.

Top Up Mobile Legends Kilat dan Murah: Solusi Terbaik untuk Gamer

Sistem ini mencakup komponen utama seperti baterai dan motherboard, meningkatkan efisiensi peredaman panas dan menjaga ponsel tetap dingin selama sesi gaming intensif.

'Level-up' Permainanmu dengan Realme 13+ 5G

Game Space 2.0 yang Ditingkatkan

Nubia Neo 2 5G.

Photo :
  • VIVA/Trisya Frida

Game Space 2.0, tool yang dirancang khusus untuk gamer mobile, menawarkan tata letak profesional dan berbagai fungsi pengoptimalan game.

Mode Eco memberikan daya tahan baterai yang lebih lama, mode Balance menyesuaikan sumber daya CPU dan GPU sesuai performa game, dan mode Rise menawarkan performa gaming optimal.

Selain itu, nubia Neo 2 5G juga dilengkapi speaker stereo ganda dengan DTS: Ultra, memberikan kualitas suara yang imersif untuk game, musik, dan film.

Pengguna dapat memilih dari empat efek suara yang berbeda untuk menyesuaikan pengalaman gaming mereka.

Ada pengaturan default untuk pengalaman audio umum, Shoot untuk audio posisional dalam game menembak, Music untuk meningkatkan performa dan ritme frekuensi rendah, serta Movie untuk meningkatkan imersi dalam game role-playing.

Tak hanya itu saja, ponsel ini juga menyediakan berbagai plugin keren untuk meningkatkan pengalaman gaming, seperti Game Shorthand untuk mencatat dan mengedit informasi dengan mudah, Macro untuk menjalankan serangkaian perintah otomatis dengan satu tombol, dan Auxiliary Line yang membantu menandai area efek dalam game MOBA.

Harga

Nubia Neo 2 5G tersedia dengan harga Rp3 juta. Namun, jika Anda melakukan pre-order di Tokopedia dari 21 hingga 24 Juni 2024, Anda bisa mendapatkan harga promo sebesar Rp2,75 juta.

Selain itu, pre-order ini juga memberikan bonus berupa Cooler Gaming dan Finger Gaming secara gratis. Setelah periode pre-order, ada harga promosi Rp2,8 juta yang berlaku dari 25 Juni hingga 1 Juli 2024.

Penawaran ini juga mencakup hadiah tambahan seperti TWS dan Finger Gaming atau Headphone gratis. Mulai 2 Juli 2024, nubia Neo 2 5G akan tersedia di seluruh marketplace dan Erafone dengan berbagai penawaran menarik lainnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya