Xiaomi Rilis Redmi Note 13 Pro Plus 5G: Desain Unik, Performa Gahar dan Harga Terjangkau

Xiaomi Redmi Note 13 Pro Plus 5G.
Sumber :
  • VIVA: Surya Aditiya

VIVA Tekno – Xiaomi Indonesia memperkenalkan Redmi Note 13 Pro Plus 5G dengan desain yang dibuat khusus untuk para penggemar mereka.

Harga Emas Hari Ini 23 November 2024: Produk Antam Kinclong di Akhir Pekan

Product Marketing Manager Xiaomi Indonesia, Rendy Tonggo mengatakan smartphone edisi terbatas ini hadir di Indonesia untuk memeriahkan perayaan Xiaomi Fan Festival ke-14.

Xiaomi, Redmi Note 13 Pro Plus 5G

Photo :
  • VIVA: Surya Aditiya
Polisi Blak-Blakan Bandar Doyan Jual Sabu di Jakarta karena Cuan Banget, Segini Keuntungannya

Menurutnya, secara desain smartphone ini dibuat melalui rancangan yang rumit, khususnya pada finishing bagian belakang yang memiliki dasar film berwarna perak berlapis kaca.

“Redmi Note 13 Pro Plus 5G merupakan edisi khusus Xiaomi Fan Festival, pada bagian belakang (smartphone) ada logo Xiaomi Fan,” kata Rendy dalam jumpa pers di Menteng, Jakarta Pusat Kamis, 18 April 2024 sore.

Suzuki Siapkan Wagon R Baru, Harga Rp140 Jutaan Bensin Irit Banget

Redmi Note 13 Pro Plus 5G edisi Mystic Silver ini memiliki spesifikasi mirip dengan varian lain. Dibekali chipset MediaTek Dimensity 7200 Ultra, RAM 12GB, memori 512 GB, baterai 5.000 mAh dan kamera 200 MP.

Redmi Note 13 Pro Plus 5G dijual dengan harga Rp5.999.000. Smartphone ini sudah tersedia di Indonesia dan dapat dipesan di marketplace serta toko resmi.

“Antusiasme Xiaomi Fans dan masyarakat Indonesia terhadap Redmi Note 13 Series yang diluncurkan pada Februari lalu membuat kami begitu bersemangat untuk menghadirkan lebih banyak varian smartphone untuk memantapkan Redmi Note 13 Series,” kata dia.

Selain menghadirkan Redmi Note 13 Pro Plus 5G, Xiaomi juga meluncurkan tambahan varian yang dilengkapi pilihan konfigurasi memori dan storage untuk Redmi Note 13 yaitu, varian RAM+ROM 8+128GB seharga Rp2,499 juta dan Redmi Note 13 Pro 5G varian RAM12+ROM512GB seharga Rp4,999 juta.

Xiaomi, Redmi Note 13 Pro Plus 5G

Photo :
  • VIVA: Surya Aditiya

“Dua tambahan varian tersebut baru akan tersedia di pasaran pada 25 April 2024,” jelasnya.

Pada kesempatan yang sama mereka juga mengumumkan update Xiaomi HyperOS yang telah tersedia untuk Redmi Note 13 series. “Xiaomi HyperOS merupakan bentuk komitmen Xiaomi untuk terus mengembangkan sistem personalisasi yang mendalam dan lebih intuitif,” ucap Rendy.

Selain itu, lanjutnya, Xiaomi HyperOS juga diklaim telah menambahkan sejumlah fitur keamanan yang menjamin kenyamanan penggunanya.

 Peternakan ayam petelur milik Soleh di Buring, Kedungkandang, Kota Malang.

Daftar Harga Pangan 25 November 2024: Bawang hingga Telur Ayam Naik

Harga komoditas pangan beberapa terpantau mengalami kenaikan pada perdagangan hari ini.

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024