Konsumen Protes, iPhone 15 Pro Rusak Padahal Baru Dibeli 3 Hari di Erafone

Sumber :
  • TikTok @welsoneutron

VIVA Tekno – Seorang konsumen Indonsia baru-baru ini mengungkapkan kekecewaannya setelah iPhone 15 Pro buatan Apple yang baru saja dibeli tiga hari mengalami kerusakan.

Insinyur Toyota Bisa Kaget Melihat Alphard di Indonesia Dipakai Buat Ini

Pria tersebut mengunggah kekecewaan tersebut melalui unggahan di TikTok bernama akun @welsoneutron. Pengguna ini menunjukkan bahwa bagian LCD perangkat iPhone 15 Pro yang baru dibelinya mengalami kerusakan.

Jennifer Coppen Jalan Bareng Aisar Khaled di Bali, Netizen Mulai Menjodoh-jodohkan

iPhone 15 Pro.

Photo :
  • TechCrunch

"Baru 3 hari dipakai udah gini screennya," tulisnya yang dikutip VIVA Tekno dari akun TikTok @welsoneutron pada Kamis, 21 Desember 2023.

Tren Bio Chef Arnold yang Ramai di TikTok, Netizen Latah Buat Komentar Seperti Ini

Dalam video tersebut, sang pengguna menunjukkan garis hijau di bagian pinggir layar iPhone 15 Pro yang menjadi rusak. Lalu, pengguna ini menjelaskan bahwa ponselnya tidak mengalami jatuh atau tertindih benda lain, tapi layarnya tiba-tiba menjadi hitam dan bergaris.

"SUMPAH IYA. baru 3hr beli 15 Pro max, pas pagi2 bangun tdr buka hp tbtb layarnya blank item semua pdhl tu hp di meja. ga ketindih atau apapun," jelasnya dalam kolom komentar di TikTok.

Pria ini ungkap kekecewaan baru beli iPhone 15 Pro 3 hari tapi udah rusak

Photo :
  • TikTok @welsoneutron

Welson diketahui membeli iPhone 15 Pro tersebut di gerai Erafone – salah satu official store iPhone di Indonesia. Meski membelinya di gerai resmi, namun diakuinya bahwa dirinya kesulitan dalam mengurus garansi tukar unit.

Saat menghubungi pihak Erafone pengguna malah dilempar ke iBox jika ingin penukaran unit, begitu pula sebaliknya. "Pas datang ke Ibox cuman di tawarin ganti LCD. Ga bisa return/replacement unit," ungkap dia.

Meski sudah ada garansi, pengguna ini mengeluhkan kerumitan dalam mengurusnya dan masih belum mendapatkan keputusan jelas setelah berputar-putar sepanjang hari. Ia pun mengatakan bahwa iBox, sebagai official store iPhone, tidak dapat mengganti unit ponselnya.

"Ibox: udah regulasi Ibox Indonesia kak. Kalau ada yang rusak ga bisa ganti unit," tulis sang pengguna.

Ia pun mempertanyakan apakah sepadan atau tidak untuk smartphone yang dibeli seharga lebih dari Rp20 juta, namun rusak tiga hari kemudian dari gerai resmi.

"Untuk HP harga 20+ emang worth it dapet HP yang udah pernah service. kan ga tau itu product cacat apa gimana. ngapain beli HP baru kalau baru 3 hari ganti LCD," tegasnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya