Oppo Hentikan Notifikasi Iklan Judi Online di Ponsel
- VIVA/Misrohatun Hasanah
VIVA Tekno - Beberapa waktu lalu pengguna HP Oppo menemukan adanya pop-up notifikasi yang berisi konten judi online . Perusahaan mengaku telah menerima adanya notifikasi iklan permainan yang tidak legal menurut hukum Indonesia pada aplikasi bawaan produk.
“Oppo Indonesia menerima laporan adanya notifikasi iklan permainan yang tidak legal menurut hukum Indonesia pada aplikasi bawaan produk smartphone Oppo,” kata Head of Public Relations Oppo Indonesia, Baskoro Adiwiyono kepada VIVA Tekno , Jumat, 25 Agustus 2023.
Perusahaan asal Tiongkok ini berkomitmen mendukung upaya dan kebijakan pemerintah. Menindaklanjuti laporan tersebut, mereka telah menghentikan notifikasi iklan permainan.
“Kami pun terus bekerja sama dengan pihak-pihak terkait sebagai langkah agar di depannya hal ini tidak terjadi lagi,” jelasnya.
Menanggapi keresahan pengguna HP Oppo, Menteri Komunikasi dan Informatika ( Memkominfo ) Budi Arie Setiadi pernah mengancam akan menurunkan aplikasi ilegal di HP Oppo.
Budi Arie lebih lanjut menjelaskan bahwa iklan pop-up tersebut bersifat transnasional (lintas negara), bukan hanya di Indonesia. Hal ini mengingat Oppo berasal dari negara China.
“Judi online ini transnasional, bukan hanya di sini. Karena digitalisasi ini kan borderless , membuat masyarakat tanpa batas, bisa dimana saja. Seperti itu,” jelasnya.
Menkominfo Budi Arie mengaku memiliki cara canggih untuk mengatasi konten judi online di ponsel Oppo. Tapi dia enggan menjelaskannya lebih detail.