Huawei Dongkrak Kemampuan Matebook D14 dan D15, Begini Jadinya

Huawei Matebook D14 dan D15.
Sumber :
  • Misrohatun Hasanah

VIVA Tekno – Huawei Device Indonesia mendatangkan dua produk laptop premium ke Indonesia dengan pembaruan terkini, yakni Huawei MateBook D14 12th Gen Intel Core i5-1240P Processor dan Huawei MateBook D15 dengan dukungan prosesor AMD R7 5700U.

HP China Ini Tak Gentar Lawan iPhone 16

Keduanya hadir dengan body full metal yang ringan dengan tampilan premium. Selain memberikan kesan mewah, bodi laptop dengan material metal juga memiliki durabilitas lebih dibandingkan dengan bodi laptop berbahan plastik yang kurang tahan banting.

“Kedua laptop ini hadir dengan harga terjangkau terutama bagi pelajar, mahasiswa, dan pekerja. Hal ini memperkuat upaya berkelanjutan Huawei untuk menghadirkan berbagai perangkat yang mengakomodasi kebutuhan semua kalangan,” ujar Country Head of Huawei Device Indonesia, Patrick Ru, di Jakarta, Jumat, 16 Juni 2023.

Alasan Mengapa Kamu Butuh Laptop Tipis dan Ringan

 

Dibanderol Rp13,9 Juta, Huawei MatePad Pro 12.2 Pakai Teknologi Layar Tandem OLED

Country Head Huawei Device Indonesia, Patrick Ru.

Photo :
  • Misrohatun Hasanah

MateBookMateBook D14 hadir dengan performa sistem optimal berkat dukungan penuh dari CPU dan GPU produknya, dibekali dengan Prosesor Intel Core i5-1240P Generasi ke-12 untuk mendukung segala bentuk produktivitas dengan lancar dan cepat, serta dilengkapi grafis Intel Iris Xe.

Laptop hadir dengan RAM sebesar 8GB dan storage sebesar 512GB. Ini juga hadir dengan desain full metal body namun ringan dengan bobot 1,39 kg. Selain itu, bodi laptop memiliki tingkat durabilitas tinggi karena mampu meredam suhu panas saat pemakaian.

Perangkat memiliki rasio screen-to-body sebesar 90 persen dan aspek rasio paling sesuai untuk produktivitas (golden ratio) 16:10 yang menjadikan ukuran layarnya lebih luas dari versi sebelumnya.

Matebook D14 ini hadir dengan layar anti-glare yang cocok digunakan di tempat silau maupun di tempat terbuka dan mengantongi sertifikasi Low Blue Light dan Flicker Free dari TUV Rheinland yang menjamin keamanan mata pengguna.

Huawei Matebook D14.

Photo :
  • Misrohatun Hasanah

Engsel laptop ini dapat dibuka hingga 180 derajat, yang memungkinkan perangkat diletakkan dengan rata di atas permukaan. Selain itu laptop hadir dengan port yang lengkap seperti USB Type-C, port USB 3.2 Gen1, port USB 2.0, port HDMI, dan port tambahan 3.5mm.

Perusahaan asal China ini juga menyematkan teknologi Metaline Antenna di MateBook D14 generasi terbaru, yang mampu menangkap jangkauan jaringan hingga 270 meter atau setengah lapangan bola, sehingga pengguna dapat menikmati koneksi yang lebih stabil dan luas.

MateBookMateBook D14 seri terbaru ini hadir dengan penempatan posisi kamera di atas layar dan tetap mempertahankan bezel tipis. Perangkat jinjing ini juga hadir dengan fitur Follow Cam dengan kemampuan bantuan kamera.

Selain itu, laptop membawa Personal Voice Enhancement yang memungkinkan pengguna merekam suara 360 derajat dari jarak hingga 5 meter yang kompatibel dengan earphone nirkabel, dan fitur AI noise cancelling yang imersif, dual-mikrofon di setiap sisi laptop, dan kemampuan merekam suara dengan algoritma AI Model.

Perangkat hadir dengan kapasitas baterai 56 Wh yang dapat bertahan hingga 13 jam. Ini juga didukung dengan berbagai fitur yang mampu memberikan kemudahan baginya seperti Fingerprint Power Button yang sangat sensitif, memungkinkan pelanggan untuk login lebih cepat dan menjaga keamanan privasi laptop.

Huawei Matebook D14 dan D15.

Photo :
  • Misrohatun Hasanah

Dengan Huawei SuperHub, pengalaman transfer file lintas perangkat Huawei akan menjadi sangat mudah. Fitur ini beragam mendukung jenis file, kapasitas penyimpanan file sementara yang besar, transfer data antar perangkat, dan AI Search.

Sementara itu, Huawei MateBook D15 AMD Ryzen 7 5700U hadir dengan desain full metal body dengan bobot ringan 1,63 kilogram serta ditenagai prosesor AMD Ryzen 7 5700U.

Laptop 15 inci ini menonjolkan pengalaman canggih khas Huawei, mulai dari konektivitas Super Device, recessed camera untuk keamanan dan privasi penguna, hingga sertifikasi Low Blue Light dan Flicker Free dari TUV Rheinland untuk kenyamanan mata pengguna di depan layar. 

Kemudian perangkat dilengkapi layar dengan aspek rasio 16:9 Eye Comfort FullView yang nyaman untuk mata, slim full body metal yang tipis dan ringan, pengisian daya yang ringkas dengan daya tahan baterai yang tinggi, serta Fingerprint Power Button untuk login lebih cepat.

Matebook D14 dibanderol dengan harga Rp10,5 juta sedangkan Matebook D15 memiliki harga Rp9 juta yang dijual mulai 29 Juni mendatang. Ini bisa didapatkan di Shopee, Tokopedia, dan Blibli. Pelanggan juga dapat membelinya secara offline melalui Huawei Authorized Experience Store terdekat, jaringan retail Erafone, dan toko rekanan Huawei di seluruh Indonesia. 

 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya