Review Singkat HP Sejutaan yang Siap 'Acak-acak' Pasar Indonesia

Poco C40.
Sumber :
  • Misrohatun Hasanah

VIVA Tekno – Dalam hitungan hari, Poco akan merilis perangkat terbaru yang mereka sebut sebagai Poco C40. Ini merupakan perangkat di kelas entry-level dengan harga sejutaan yang menyasar Generasi Z dan Alpha.

HP Poco bikin Game Genshin Impact hingga PUBG Mobile Takluk

"Ini HP sejutaan. Poco C40 punya baterai besar. Jadi, meski sekarang sudah ada power bank, anak muda sekarang butuh hal yang simpel, enggak mesti repot bawa-bawa power bank," ujar Head of Marketing Poco Indonesia, Andi Renreng di Jakarta, Rabu, 31 Agustus 2022.

Tidak berhenti sampai di situ, perusahaan juga ingin memberikan teknologi yang andal dalam pengalaman hiburan, baik menonton layanan streaming maupun bermain game.

6 Tips Simple HP Awet

Layar Poco C40

Photo :
  • Misrohatun Hasanah
Harga 'Ekstrem' Poco

VIVA Tekno diberi kesempatan untuk merasakan langsung pengalaman dari penggunaan Poco C40, dari segi baterai, layar serta dalam hal bermain mobile games. Berikut ulasan singkatnya.

Perangkat terjangkau ini menggunakan layar Dot Drop LCD 6,71 inchi yang dilindungi Corning Gorilla Glass. Sisi layar menjadikannya sebagai ponsel murah meriah yang menarik dengan penawaran yang optimal.

Streaming YouTube dari Poco C40

Photo :
  • Misrohatun Hasanah

Alih-alih menawarkan kecerahan standar, ponsel ini menggunakan Sunlight Mode Display untuk menyesuaikan tingkat kecerahan layar. Penulis juga melakukan streaming YouTube dengan kualitas tinggi yang menghasilkan pengalaman cukup memuaskan.

Tidak kelewat, VIVA Tekno mencobanya untuk bermain PlayerUnknown's Battlegrounds (PUBG). Perangkat tidak terasa panas saat digunakan main PUBG meski durasinya hampir satu jam. Poco C40 menggunakan prosesor JLQ JR510.

Main PUBG di Poco C40

Photo :
  • Misrohatun Hasanah

Ada dua kamera di sisi belakang, dengan lensa utama 13MP dan lensa depth 2MP serta kamera selfie 5MP.  Di sisi daya baterai mempunyai 6000mAh dengan pengisian daya cepat hingga 18W.

Soal bobot, perangkat ini terasa ringan dan nyaman saat digenggam meski dengan satu tangan karena tidak terlalu tebal. Bonus lainnya adalah soal suaranya yang 'tidak malu-malu'.

Poco C40 varian warna Poco Yellow.

Photo :
  • Misrohatun Hasanah

Poco C40 kemungkinan akan hadir dalam 2 varian penyimpanan, RAM 3/32 GB serta 4/64 GB dan opsi warna Power Black, Coral Green juga Poco Yellow. 'SiPalingSejutaan' akan diumumkan pada Senin, 5 September 2022. Jadi tunggu info selanjutnya mengenai spesifikasi lengkap serta harga dari Poco C40.

Poco.

Situs Resmi Poco Indonesia Tutup 2 Bulan Lagi

Situs resmi Poco Indonesia akan ditutup pada 31 Desember 2024.

img_title
VIVA.co.id
14 Oktober 2024