Samsung Luncurkan One UI 5 di Beberapa Negara, Indonesia Kapan?

One UI 5 Samsung
Sumber :
  • Theverge.com

VIVA Tekno – Samsung telah secara resmi meluncurkan One UI 5 beta yang dapat dinikmati oleh para pengguna  Galaxy S22 di beberapa negara, yang meliputi, Amerika Serikat, Jerman, dan Korea Selatan. Artinya, kehadiran One UI 5 beta ini datang hanya beberapa minggu sebelum rilis Android 13 yang diperkirakan akan hadir tidak terlalu lama lagi, dan hanya beberapa hari sebelum acara Samsung Galaxy Unpacked.

Cincin Mungil bikin 'Burnout' hingga Stres jadi Terkendali

Seperti sistem operasi yang didukungnya, One UI 5 beta terlihat seperti pembaruan yang relatif kecil yang menambahkan beberapa opsi penyesuaian. Khususnya, penyesuaian pada notifikasi, serta pengaturan aksesibilitas dan keamanan baru, mengutip dari situs The Verge, Senin, 8 Agustus 2022.

Adapun, One UI 5 ini telah dibangun dari opsi tema Android 13 dengan menawarkan hingga 16 setelan tema warna berdasarkan wallpaper dan 12 opsi warna tambahan untuk layar beranda, ikon, dan panel cepat pengguna. Selain itu, ia juga memperkenalkan cara untuk menumpuk widget berukuran sama di atas satu sama lain yang seharusnya dapat membantu menciptakan tampilan yang tidak terlalu berantakan.

Ariel NOAH Angkat Bicara Soal Rekaman Videonya dari HP Android yang Viral

Selain itu, turut hadir juga beberapa fitur aksesibilitas baru, termasuk alat Magnifier yang menggunakan kamera ponsel untuk memperbesar objek dan teks kehidupan nyata, serta opsi agar ponsel nantinya dapat membaca input keyboard pengguna dengan keras.

Samsung merinci beberapa fitur lain yang diadopsi One UI 5 dari Android 13, seperti pengaturan notifikasi baru yang mengharuskan pengembang aplikasi untuk meminta izin pengguna sebelum mengirimkan notifikasi. One UI 5 beta juga memungkinkan pengguna untuk kemudian dapat mengatur bahasa pilihan berdasarkan aplikasi demi aplikasi, dan memberikan pengguna akses ke dasbor keamanan yang didesain ulang yang dapat memindai ponsel jika berkemungkinan terdapat suatu permasalahan.

Viral Rekaman Video Disebut Bak Parto Patrio hingga Karyawan Koperasi, Ini Kata Ariel NOAH

Adapun, untuk menikmatinya, pengguna hanya perlu mendaftar melalui aplikasi Samsung Members. Namun sayangnya, untuk sementara ini, One UI 5 beta hanya tersedia di perangkat S22 di AS, Jerman, dan Korea Selatan dan nampaknya, Samsung berencana meluncurkannya ke lebih banyak perangkat dan wilayah dalam waktu dekat.

Samsung Galaxy Z Fold6.

Samsung Galaxy Z Fold6 Lagi Diskon

Bagi kamu yang tergila-gila dengan Samsung Galaxy Z Fold6 dan ingin meng-upgrade HP (ponsel pintar/smartphone), kini, bisa mendapatkannya dengan diskon besar.

img_title
VIVA.co.id
21 November 2024