Siap-siap Harga Ponsel Lipat Samsung yang Baru akan Lebih Mahal

Ponsel lipat Samsung Galaxy Fold tersedia di Indonesia.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Novina Putri Bestari

VIVA Tekno – Samsung mengonfirmasi bahwa mereka akan meluncurkan Galaxy Z Fold4 dan Flip4 pada 10 Agustus mendatang. Bocoran terbaru menyebutkan bahwa harga ponsel lipat tersebut kemungkinan lebih mahal dari pendahulunya, seperti dikutip dari situs BGR, Selasa, 26 Juli 2022.

Samsung Galaxy Z Fold6 Lagi Diskon

Sebuah blog Italia mengatakan jika harga awal Samsung Galaxy Z Flip4 mencapai 1.080 Euro (Rp16 juta) untuk opsi 128GB. Nah, angka ini akan naik menjadi 1.099 Euro (Rp16,8 juta).

Harga tersebut berlaku untuk negara-negara Uni Eropa. Sementara di Amerika Serikat (AS), harga Galaxy Z Flip4 dibanderol US$999 (Rp15 juta).

Cincin Mungil bikin 'Burnout' hingga Stres jadi Terkendali

Adapun, harga Samsung Galaxy Z Fold4 diprediksi masih tetap di angka US$1.799 (Rp27 juta). Baru-baru ini, GizPaw menemukan bocoran harga Galaxy Z Fold4 dan Flip4 di situs pengecer Eropa yang dirahasiakan.

Harga Samsung Galaxy Z Fold4 untuk opsi 256GB akan dijual 1.849 Euro (Rp28,3 juta). Sedangkan, untuk yang opsi 512GB dibanderol seharga 1.999 Euro (Rp30,6 juta). Bukan itu saja. Samsung Galaxy Z Fold4 dan Flip4 diperkirakan memiliki ukuran yang relatif kecil.

Catat Tanggal Peluncuran Samsung Galaxy S25 Series

Meski begitu, perangkat flagship itu memiliki peningkatan di sejumlah spesifikasi. Khusus Samsung Galaxy Z Flip4, akan hadir dengan baterai yang jauh lebih besar dan lipatan layar yang semakin tidak terlihat.

Sebelumnya, Samsung mengungkapkan bahwa hampir 10 juta ponsel lipatnya telah dikirim secara global. Hal ini diungkapkan oleh Dr TM Roh, kepala perusahaan Mobile Experience (MX) Business, dalam sebuah unggahan di Samsung Newsroom.

Angka ini menunjukkan peningkatan sebesar 300 persen dari 2020, dan dia juga mengatakan bahwa Samsung telah mengantisipasi untuk “pertumbuhan cepat” yang diprediksi akan terus berlanjut.

Ponsel lipat Galaxy Z Flip milik Samsung yang lipatannya menyerupai kulit kerang, dipilih oleh hampir 70 persen konsumen.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya