Tiga Perangkat Huawei Siap 'Bikin Panas' Pasar Indonesia

Huawei.
Sumber :
  • Technology News

VIVA – Raksasa teknologi China Huawei resmi mendatangkan tiga perangkat baru ke Indonesia. Ketiganya yaitu Huawei MateBook D14, MateBook D15, dan Huawei MatePad.

Huawei Matebook D14 dan Matebook D15 disiapkan untuk mendukung skenario kerja "smart office" atau kantor pintar yang memang banyak diadopsi beberapa tahun terakhir.

Kedua laptop ini membawa fitur-fitur menarik dan juga desain yang ringkas, sehingga diklaim layak untuk dilirik khususnya bagi para pekerja kantoran dengan kebutuhan perangkat berkinerja cepat dalam segi konektivitas.

"Kami menghadirkan produk untuk memudahkan kerja dan juga fokus pada skenario kantor pintar. Kami juga menyiapkan perangkat yang terbaik dalam konektivitas dan memberikan efektivitas kerja," ujar Country Head Huawei CBG Indonesia Patrick Ru, Rabu, 13 April 2022.

Huawei MateBook D14 (layar penuh 14 inchi) maupun Huawei MateBook D15 (layar penuh 15,6 inchi) dirancang sebagai perangkat dengan gaya berkelas cocok untuk generasi muda. Kedua laptop ini memiliki layar "full-screen", dengan tampilan yang tipis dan ringan, serta memiliki kemampuan interaktif yang bertenaga.

Huawei MateBook D14.

Photo :
  • Huawei Indonesia

Dari segi kenyamanan untuk mata, kedua laptop ini memiliki fitur "Flicker- Free" serta sertifikasi "Low Blue Light" dari TUV Rheinland sehingga penggunanya bisa beraktivitas dengan aman dan mengurangi ketegangan di mata meski pengunaannya membutuhkan waktu berjam-jam.

Masing-masing produk baik Huawei MateBook D14 dan Huawei MateBook D15 memiliki tebal 15,9 milimeter dan 16,9 milimeter, serta rasio "screen-to-body" yang optimal yakni 84 persen untuk versi Matebook D14 dan 87 persen untuk Matebook D15.

Memberi Wawasan Baru tentang Potensi Teknologi 5G

Training Director of Huawei CBG Indonesia Edy Supartono menjelaskan kedua laptop itu ditenagai oleh prosesor Intel Core i5 generasi ke-11 dan Windows 11 sebagai sistem operasinya sehingga kinerja maupun tingkat responsifnya bisa optimal dan efisien.

Sebagai sistem keamanan untuk memulai kegiatan menggunakan laptop terbaru Huawei ini, Matebook D14 dan Matebook D15 dilengkapi dengan pemindai sidik jari dengan durasi pengenalan kurang dari lima detik. Hal ini tentu memudahkan orang yang sangat menjaga keamanan data pribadi namun kerap lupa terhadap kata kunci laptopnya.

Pengguna Huawei Diajak Menerapkan Gaya Hidup Sehat

Untuk menambahkan rasa aman, Huawei kembali menghadirkan "recessed camera" untuk kamera bawaannya yang berada satu jajaran dalam susunan keyboardnya sehingga tingkat privasinya lebih baik dibandingkan dengan para pesaingnya.

Dari segi pengisian daya, menariknya laptop ini sudah menggunakan sistem pengisian daya cepat dengan masukan daya sebesar 65 watt dengan perkiraan pengisian selama 15 menit dapat memberi daya pada laptop secara penuh untuk penggunaan selama dua jam.

Siap-siap Sambut Ponsel Lipat 3 Huawei

Seperti seri-seri pendahulunya, seri laptop terbaru ini juga didesain agar tahan banting terhadap berbagai skenario pemakaian berkat kinerja kuat dengan sistem perangkat lunak yang mudah di-upgrade hingga kualitas build yang mampu meminimalisir kerusakan akibat benturan dan goresan.

Huawei MateBook D15.

Photo :
  • Huawei Indonesia

Menariknya lagi, ketika daya dari laptop ini terisi penuh dan dalam kondisi dimatikan, laptop ini bisa menjadi "power bank" darurat untuk perangkat lainnya dengan sambungan konektivitas USB-C.

Ada juga fitur "AI Search" yang berguna untuk mencari dokumen dengan cepat dan efisien di mana fitur pencarian ini akan secara otomatis menyortir jenis dokumen mulai dari bentuk teks, gambar, video, folder dan lainnya. Bahkan, pengguna dapat melihat ulasan singkat atas dokumen-dokumen tersebut saat mencarinya.

Bagi pekerja yang melakukan kerja dari rumah, fungsi merekam layar tanpa aplikasi tambahan juga menjadi fitur yang sangat menarik karena ketika rapat daring dilakukan, maka pengguna dengan mudah bisa merekamnya tanpa perlu susah- susah menginstal aplikasi dari pihak ketiga.

Adapun perangkat Huawei MateBook D14 dan MateBook D15 sudah mulai dijual secara daring di Official Store Huawei di Shopee, Tokopedia, Blibli, Eraspace.com, dan JD.ID dengan metode pemesanan pre-order hingga 22 April 2022.

Huawei MateBook D14 harga penjualan normalnya senilai Rp11 juta dan pada periode pre-order menjadi Rp10,5 juta. Sementara untuk Huawei MateBook D15 dibanderol seharga Rp12,5 juta dan dalam periode pre-order dibanderol menjadi Rp11 juta.

Huawei MatePad.

Photo :
  • Huawei Indonesia

Selanjutnya, ada Huawei MatePad yang dibanderol seharga Rp4,9 juta di Tanah Air. Tablet ini siap meramaikan pasar di Indonesia dengan fitur yang bersaing. Soal fitur layaknya di laptop yang dihadirkan dalam tablet di antaranya seperti MultiWindow, AppMultiplier, Full-View Display beresolusi 2K, dan konektivitas HUAWEI Super Device.

Tablet ini mendukung produktivitas penggunanya dengan menonjolkan fitur-fitur layaknya menggunakan laptop namun dalam bentuk yang lebih ringkas. "Huawei MatePad dapat memberikan pengalaman bagi penggunanya serasa menggunakan PC. Itu kelebihan utamanya," ungkap Edy.

Untuk bagian layarnya, produk ini memiliki luas sebesar 10,4 inchi dengan resolusi 2000x 1200 pixels. Dengan sistem operasi HarmoniOS 2, Huawei MatePad dilengkapi dengan chipset Huawei Kirin 710A. Baterai yang disematkan pun cukup untuk menunjang kegiatan bekerja yang produktif dengan baterai sebesar 7.250mAh.

Selain itu, hadir pula beragam aplikasi terbaik untuk ekosistem perangkat Huawei di AppGallery, yang menjadikan HUAWEI MatePad mampu hadirkan pengalaman komputasi maksimal layaknya PC bagi pengguna.

Huawei MatePad sudah dijual mulai 12 hingga 22 April 2022 dengan metode pre-order di e-commerce Shopee, Tokopedia,Blibli, Lazada, dan Eraspace.com, JD.ID, serta DataScript Mall.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya