Desainer sampai Content Creator Harus Punya Laptop Baru Acer Ini
- Glassdoor
VIVA – Raksasa teknologi Taiwan Acer memperkenalkan laptop terbarunya, ConceptD 7 SpatialLabs Edition (CN715-73G), dengan teknologi 3D stereoskopik yang dirancang khusus untuk para desainer, pengembang (developer), serta pembuat konten (content creator).
Teknologi 3D stereoskopik ini memungkinkan penggunanya untuk membuat desain 3D tanpa bantuan kacamata khusus. Co-COO Acer Jerry Kao mengungkapkan melalui SpatialLabs, Acer menghadirkan serangkaian teknologi optik, layar, dan sensorik dengan kemampuan rendering video dan gambar secara real-time.
Didukung GPU Laptop NVidia GeForce RTX 3080 dengan teknologi driver eksklusif, mampu meningkatkan kinerja laptop secara optimal. “Melalui laptop ConceptD 7 SpatialLabs Edition, para pembuat konten lebih bebas berkreasi dalam membuat desain ataupun video animasi 3D,” katanya, Minggu, 17 Oktober 2021.
Jerry menjelaskan, untuk meningkatkan performanya, laptop ConceptD 7 SpatialLabs Edition ini diperkuat prosesor Intel Core i7 Generasi ke-11 dipadukan GPU NVidia GeForce RTX 3080, RAM DDR4 berkapasitas 64GB dan SSD NVMe PCIe sebesar 2TB.
Perangkat baru ConceptD 7 ini dibekali layar UHD 4K bersertifikasi Pantone.Di atas layarnya, Acer menempatkan satu set kamera stereo yang dapat melacak posisi mata, pergerakan mata dan kepala pengguna untuk menampilkan gambar dalam 3D stereoskopik.
“Kamera ini dapat memproyeksikan dua gambar dengan perbedaan tipis melalui lensa optik yang telah direkatkan ke panel layar. Gambar tersebut kemudian masing-masing dibiaskan ke mata yang berbeda," tutur dia.
Lalu, fitur SpatialLabs pada laptop ini memungkinkan penggunanya melihat gambar mereka secara real-time. SpatialLabs mendukung seluruh format file 3D memungkinkan pengguna mengubah grafis 3D standar menjadi 3D stereoskopik hanya dengan mengimpornya ke SpatialLabs Model Viewer.
“Dengan begitu, pengguna dapat menyesuaikan pencahayaan, tekstur, dan latar belakang HDRI untuk menemukan pengaturan presentasi yang optimal," paparnya.
Selain itu, menurut Jerry, add-on SpatialLabs Model Viewer saat ini tersedia untuk delapan 3D software suites, antara lain Autodesk Fusion 360, Rhinoceros, dan Zbrush yang memungkinkan desain yang dibuat dalam aplikasi ini untuk diekspor ke SpatialLabs Model Viewer dengan satu klik untuk di-review dalam bentuk 3D stereoskopik.
Laptop ini juga dapat digunakan bersama dengan layar 2D sehingga memungkinkan untuk membuat atau mengedit konten pada monitor 2D. Selanjutnya, pengguna dapat melihat setiap perubahan yang dibuat secara real-time dalam 3D.
Selain itu, solusi eksklusif Acer SpatialLabs Go telah diperbarui dengan teknologi AI yang memungkinkan untuk menghasilkan konten 3D stereoskopik dari sebagian besar konten 2D yang mampu ditampilkan dalam layar penuh. Misalnya foto, video, game sederhana, dan bahkan konferensi video.