Xiaomi Redmi 9T Siap Hadir di Indonesia, Cek Bocoran Harganya

Xiaomi Redmi 9T.
Sumber :
  • GSM Arena

VIVA – Akun Instagram Xiaomi Indonesia akhirnya mengumumkan kehadiran Redmi 9T, yang akan datang pada Senin, 22 Februari 2021. Sebelumnya ponsel ini telah dirilis secara global pada 11 Januari lalu, yang mana mengunggulkan baterainya dan membawa tagline #JawaranyaBatreGede.

Denny Sumargo Sebut Omongan Farhat Abbas Suka Memutarbalikkan Kata-kata

"Siapa nih yang udah gak sabar pengen ketemu langsung sama si #JawaranyaBatreGede Redmi 9T?," tulis Xiaomi dalam keterangan Instagram, dikutip pada Jumat, 19 Februari 2021.

Dalam peluncuran perdana, pabrikan asal China ini membawa dua varian perangkat, Redmi 9T dan Redmi Note 9T 5G. Redmi 9T mengemas layar LCD IPS 6,53 inchi beresolusi 1080p.

Alasan Denny Sumargo Bawa Kamera saat Datangi Rumah Farhat Abbas, Ternyata Bukan Sekadar Dokumentasi

Smartphone itu memiliki kamera utama 48MP bukaan f/1.8, sensor makro serta sensor kedalaman 2MP, dan lensa ultrawide 8MP bukaan f/2.2. Sementara untuk kamera selfie memiliki resolusi 8MP.

Xiaomi Redmi 9T diperkaya dengan dapur pacu Snapdragon 662 serta varian RAM 4GB/ROM 64GB dan RAM 6GB/ROM 128GB. Bukan itu saja. Xiaomi Redmi 9T diperkuat oleh daya baterai yang lebih besar dari Redmi Note 9T 5G, yaitu 6.000mAh dengan kecepatan pengisian daya 18W.

Ariel NOAH Angkat Bicara Soal Rekaman Videonya dari HP Android yang Viral

Beda Redmi 9T dengan Redmi Note 9T 5G hanya di jaringan saja. Redmi 9T membenamkan sensor infra merah, jack headphone 3.5mm, dan Near Field Communication (NFC) opsional.

Saat diumumkan, Xiaomi Redmi 9T dibanderol mulai dari 159 euro atau Rp2,7 juta untuk RAM 4GB/ROM 64GB. Sementara RAM 6GB/ROM 128GB senilai 189 euro atau Rp3,2 juta. Jika ingin model yang memiliki NFC, pengguna bisa menambah kocek sebesar 10 euro atau Rp172 ribu.

Ilustrasi memotret

Dirancang Khusus, TTArtisan Dilengkapi dengan Lensa Potret Full Frame

Dirancang khusus untuk kamera mirrorless dengan FE/Z-mount, lensa ini menawarkan performa luar biasa dengan berbagai fitur yang cocok untuk pemotretan portrait, close-up

img_title
VIVA.co.id
21 November 2024