Harga iPhone 12 Mulai Rp9 Jutaan
- BGR
VIVA – Apple diperkirakan akan merilis empat model dari iPhone 12. Sejumlah isu mengenai harga sudah tersebar di dunia maya, dan terbaru diperkirakan ponsel itu dibanderol mulai dari Rp9,5 jutaan.
Masing-masing model akan membawa tiga varian memori internal. Melansir GSM Arena, Selasa, 6 Oktober 2020, harga termurahnya dimiliki iPhone 12 Mini dibanderol US$649 (Rp9,5 jutaan) dengan ROM 64GB.
Baca juga: Daftar Ponsel Samsung Murah buat Belajar dari Rumah
Dua varian lain dari iPhone 12 Mini adalah 128GB dibanderol US$699 (Rp10,2 jutaan) dan 256GB senilai US$799 (Rp11,7 jutaan).
Model lain yang diperkirakan akan muncul ada iPhone 12 dengan varian yang sama seperti iPhone 12 Mini. Untuk harga masing-masing adalah US$749 atau Rp11 jutaan(64GB), US$799 atau Rp11,7 jutaan(128GB), dan US$899 atau Rp13,2 jutaan (256GB).
Sementara itu, iPhone 12 Pro harganya dimulai US$999 (Rp14,6 jutaan) untuk penyimpanan 128GB. Serta ada juga 256GB senilai US$1099 (Rp16,1 jutaan), dan 512GB dibanderol US$1299 atau Rp19,08 jutaan.
Ponsel terakhir adalah iPhone 12 Pro Max yang harganya dimulai dari US$1099 (16,1 jutaan) pada ROM 128GB. Lalu, penyimpanan 256GB dijual US$1199 (Rp17,6 jutaan).
Baca juga: Perbandingan Paket Live On, Switch, ByU, dan Power Up
Varian termahal dari ponsel ini dimiliki iPhone 12 Pro Max dengan penyimpanan internal 512 GB yaitu US$1399 (Rp20,5 jutaan).
Sejauh ini, Apple masih membungkam soal ponsel barunya. Termasuk berapa harga untuk masing-masing model iPhone 12 nanti.
Tanggal Perilisan iPhone 12 pun belum ada kepastian dari Apple. Dari isu yang beredar, penerus iPhone 11 itu siap diluncurkan pada pertengahan Oktober.
Sementara untuk ketersediaan di pasar, iPhone 12 dengan harga termurah akan hadir lebih dulu di akhir bulan ini. Lalu, iPhone 12 Pro diluncurkan pada November mendatang.