Kampung Ini Jadi Tempat Koleksi Kamera Terbesar di Dunia
- bbc
Jim wafat pada usia 81 tahun pada akhir 2017. Dia mulai mengoleksi kamera 24 tahun sebelum menutup hayat. Ketika itu dia membeli kamera saat mengunjungi anaknya yang tinggal di Vancouver, Kanada.
Mereka berkeliling toko antik. Dorothy lalu membelikannya sebuah kamera tua sebagai cendera mata.
Tak lama setelahnya, begitu Jim pulih dari operasi jantung, mereka berkenalan di sepanjang pantai barat Amerika Serikat hingga Oregon. Di sana mereka menemukan banyak toko antik.
"Jim mulai menghabiskan waktu dan menemukan beberapa kamera yang dia suka," kata Dorothy.
"Semuanya berkembang sejak saat itu. Ketika dia menyukai sesuatu, dia akan melakukan segalanya.
"Dia tidak mau berhenti. Dia tidak pernah mengatakan alasannya. Semua hanya tentang kapan dia memulai dan terus melanjutkannya," ujar Dorothy.
Dorothy menyebut Jim mengumpulkan koleksi pada waktu yang tepat karena banyak orang meninggalkan kamera lawas untuk beralih ke teknologi terbaru.