Ada yang Aneh dari Bocoran Desain Apple iPhone 12
- U-Report
VIVA – Apple dikabarkan akan melakukan perombakan besar-besaran pada iPhone 2020. Model terakhir, iPhone 11 diketahui tidak banyak berubah sejak versi terakhir yang dirilis pada 2017, kecuali pada desain kamera di bagian belakang.
Dilansir VIVA Tekno dari laman Metro, Rabu, 17 Juni 2020, cetakan dan gambar CAD (computer-aided design) menunjukkan Apple akan kembali ke desain berbentuk kotak, yang akan mengingatkan kita pada iPhone 5.
Baca juga: Minta Pacar Hapus 38 Aplikasi Ini di Android
Langkah ini akan membuat iPhone terlihat seperti iPad Pro, yang memiliki desain tebal dan lebih persegi. Kebocoran diungkapkan oleh akun Twitter @Jin_Store, yang mengklaim dirinya sebagai Apple premium reseller.
"Sisi-sisinya diseleraskan, seperti yang dirumorkan #iPhone12 #iPhone12Pro," ungkapnya dalam cuitan. Ia kemudian memperlihatkan sisi bawah, di mana terdapat lightning port.
Seperti produsen ponsel lainnya, Apple merilis desain awal kepada beberapa mitra tertentu. Tujuannya adalah, ketika perangkat rilis secara resmi, maka pabrikan aksesori sudah menyiapkan produk pendukungnya dan juga siap dijual.
Jika tetap pada jadwal rutin perilisan, iPhone 2020 akan rilis pada September mendatang, jadi kemungkinan desain final sudah ada untuk saat ini. Belum dapat dipastikan, apakah virus COVID-19 berdampak pada perangkat terbaru ini.
Rumor lainnya dikatakan, tahun ini Apple akan merilis empat varian, termasuk iPhone 12 dengan layar 5,4 inci, iPhone 12 Max 6,1 inci, iPhone 12 Pro 6,1 inci dan iPhone 12 Pro Max 6,7 inci.
Pembaruan penting yang paling ditunggu-tunggu, adalah dukungan jaringan 5G. Saat ini, sudah banyak negara yang mengadopsi jaringan generasi kelima, namun belum semua perangkat bisa memanfaatkannya.