Kementerian ESDM Pasang Lampu Tenaga Surya di Sumba Timur
- Dok. VIVA
VIVA – Kementerian ESDM menyalurkan bantuan lampu untuk 80 rumah di Dusun Ketikupelang, Desa Patawang, Kabupaten Sumba Timur. Lampu tersebut bertenaga surya hemat energi, atau disebut Lampu Tenaga Surya Hemat Energi (LTSHE).
Pemasangan lampu ini merupakan wujud program Pemerintah Pusat yang memberikan akses penerangan bagi masyarakat di wilayah 3T (Terpencil, Tertinggal dan Terluar).
"Tahun 2019 target tidak ada lagi rumah yang gelap," kata Staf Ahli Menteri ESDM Bidang Ekonomi Sumber Daya Alam, Dadan Kusdiana, di Patawang, Sumba Timur, Rabu, 21 November 2018.
Satu rumah akan mendapatkan 1 set lampu. Terdiri dari 4 lampu berkekuatan masing-masing 3 watt, panel surya, hub penghubung antar panel dan lampu, serta kabel charger handphone.
Warga Patawang menyambut baik bantuan ini. Kepala Dusun Ketikupelang, Umbu Retang Hadambi menyatakan dengan adanya bantuan ini dapat membantu kehidupan mereka sehari-hari.
"Sebelumnya anak-anak sekolah tidak bisa belajar. Paling hanya siang hari bisa belajar," kata dia.
Dia menambahkan, dengan lampu itu kegiatan menenun warga menjadi lebih lama, di mana sebelumnya hanya berlangsung saat siang hari saja.
Sumba Timur dipasang 1490 set lampu untuk 9 desa. Sedangkan Sumba Tengah 534 siap digunakan oleh warga.
Untuk seluruh Indonesia akan dilaksanakan di 16 provinsi sepanjang 2018. Jumlah yang akan disalurkan 175.555 unit LTSHE.
Hingga sekarang sudah terpasang 130.380 unit atau mencapai 74,4 persen. Tahun 2019 daerah yang akan dijangkau mencapai 27 provinsi untuk 98.481 unit.