Meski Produk Premium, Dell Klaim Tak Tinggalkan Middle-low
- Dok. Dell
VIVA – Perusahaan teknologi Amerika Serikat, Dell, mengaku tetap membuka diri untuk menjual notebook pada segmen middle-low. Tapi untuk segmen tersebut, Dell menetapkan jumlah dan tempat pendistribusiannya.
"Jujur kami tidak melupakan kelas middle-low. Tapi kalau dilihat di pasar, jelas kami memiliki arah kebijakan yaitu berada di produk middle sampai high-price," kata Consumer Country Director Dell Indonesia, Tjipto Suparto, di Jakarta, Rabu malam, 30 Mei 2018.
Ia mengaku, untuk seri middle-low, Dell memiliki Seri Espiron dengan harga Rp5 juta-Rp7 juta. Tjipto mengaku fokus Dell di pasar middle sampai high-price karena merger bersama EMC.
Ia menjelaskan bahwa kerja sama ini membawa mereka untuk membuat produk yang lebih inovatif. Dengan begitu harga jualnya juga lebih tinggi daripada sebelumnya.
Sedangkan, untuk laptop gaming yang sedang tren saat ini, Tjipto menyadari bahwa pasar tersebut sangat tinggi di Indonesia.
Dell sudah mengeluarkan laptop gaming Seri Alienware tetapi tidak dirilis di Indonesia. "Tapi jangan khawatir, seri ini akan masuk ke Indonesia tak lama lagi," jelas Tjipto.