Tiga Smartphone Honor yang Diboyong ke Indonesia
- Dok. Honor
VIVA – Smartphone baru dari China, Honor, yang akan meluncur pada pekan ini ternyata mengusung hampir semua fitur yang sedang tren.
Ada tiga smartphone Honor yang akan diboyong ke Indonesia. Dalam undangan yang diterima VIVA, Minggu, 25 Maret 2018, ketiganya adalah Honor 9 Lite dan Honor 7X untuk segmen kelas menengah.
Sedangkan, smartphone flagship yang diboyong adalah Honor View 10. Semua produk tersebut akan diperkenalkan Selasa, 27 Maret mendatang.
Ketiga smartphone tersebut telah diperkenalkan lebih dahulu di Consumer Electronic Show yang dihelat awal tahun ini di Las Vegas, Amerika Serikat.
Bahkan, George Zhao, Presiden Honor, yakin mampu memasukkan Honor di posisi lima besar pasar smartphone global pada 2020.
Masing-masing ponsel pintar tersebut memiliki keunggulan tersendiri. Seperti Honor 9 lite yang akan difokuskan pada fitur fotografi. Honor 7X akan memiliki kelebihan pada spesifikasi, serta Honor View 10 akan dilengkapi kemampuan artificial intelligence (AI).
Khusus Honor View 10, teknologi AI tersemat di dalam smartphone tersebut dan digunakan untuk mengenali kebiasaan pengguna.
Layarnya akan terus menyala saat mata penggunanya menatap ponsel. Sementara, dari segi kamera, Honor View 10 bisa mengenali objek yang dipotretnya seperti manusia, hewan, dan objek lainnya.
Honor sepertinya akan agresif di tahun ini dengan melebarkan sayap. Tak hanya ke Indonesia tapi juga negara-negara lain.
Keyakinan ini didasari adanya fakta bahwa di China sendiri Honor telah mampu mengalahkan Xiaomi dalam hal penjualan online.
Total penjualan Honor di pasar online, menurut riset Sino Market, mencapai 54,5 juta unit. Sedangkan Xiaomi saja hanya sekitar 50 juta unit. (one)