Raksasa Teknologi China yang Dibenci AS Jual Jam Pintar Rp3 Jutaan

Huawei Watch GT 2.
Sumber :
  • VIVA/Misrohatun Hasanah

VIVA – Beberapa waktu lalu, raksasa teknologi China yang dibenci AS, Huawei, mengumumkan smartwatch atau jam pintar Huawei Watch GT 2E yang dirilis bersamaan dengan ponsel premium Huawei P40.

Trump Akan Pertimbangkan AS Masuk WHO Lagi

Jam tangan pintar sporty itu memiliki 100 mode latihan seperti panjat tebing, skateboard, hingga parkour. Dari laman The Verge, Rabu, 22 April 2020, perangkat ini merupakan pembaruan dari Watch GT 2 yang sudah diluncurkan dua tahun lalu.

Huawei Watch GT 2E memiliki layar sentuh Oled 1,39 inchi dengan resolusi 454x454. Kinerjanya mengandalkan prosesor Kirin A1 dan memiliki memori atau RAM 4GB.

CIA Duga COVID-19 Berasal dari Kebocoran Laboratorium di China, Menurut Media AS

Raksasa teknologi China itu juga mengklaim jam pintar mereka daya baterainya bisa bertahan hingga 14 hari dalam sekali pengisian.

Kemudian, perangkat juga memiliki pemantauan saturasi oksigen darah (Sp02) melalui sensor IR. Huawei Watch GT 2E diklaim tahan air hingga 50 meter, mendukung GPS, dan memiliki dua tombol fisik di sisi kanan.

Istana Bahas Ambil Alih TikTok

Jam pintar sporty ini pun tersedia dalam pilihan warna hitam dan perak dengan pilihan tali hitam serta putih, merah, dan hijau. Desain merah dan hijau mirip dengan Nike Editions Apple Watch.

Seharusnya, Huawei Watch GT 2E tersedia pada April ini. Di Eropa, Watch GT 2E dibanderol dengan harga 199 euro atau sekitar Rp3,1 juta. Saat itu, Huawei juga mengumumkan edisi baru GT 2 42mm warna emas dimulai dari harga 229 euro atau Rp3,5 juta.

Ilustrasi perayaan Imlek.

Elegan di Tahun Baru Imlek

Perayaan Imlek juga menandai dimulainya Tahun Ular Kayu dalam kalender China.

img_title
VIVA.co.id
27 Januari 2025