Jangan Anggap Enteng Realme C55 NFC

Realme C55 NFC.
Sumber :
  • VIVA/Misrohatun Hasanah

VIVA Tekno – Indonesia menjadi negara pertama di dunia yang meluncurkan ponsel pintar atau smartphone Realme C55 NFC. Perangkat ini digadang-gadang sebagai 'Champion di Segmennya' dengan peningkatan fitur dan teknologi yang strategis.

Realme C55 NFC memiliki 5 Fitur 'Champion' seperti 64MP Champion Camera, 256GB Champion Storage, 16GB Champion RAM, 33W Champion Charge, dan Sunshower Champion Design.

Ponsel tersebut mengandalkan kamera, penyimpanan, pengisian daya, desain, fitur NFC sebagai jagoannya. Realme C55 NFC juga menjadi smartphone C Series pertama yang didukung sensor NFC. Selain itu, Realme C55 NFC menjadi smartphone android pertama yang memiliki Fitur Mini Capsule layaknya Dynamic Island.

Realme C55 NFC hadir dalam dua pilihan penyimpanan, yaitu RAM 6GB+6GB dan ROM 128GB serta RAM 8GB+8GB dan ROM 256GB. Soal warna, ada 2 varian yang ditawarkan ponsel ini yakni Sunshower dan Rainy Night. Berikut ulasannya:

Sunshower Champion Design

Melalui fitur ini Realme C55 NFC mengadopsi desain terinspirasi dari alam. Ponsel tersebut nampak berkilau jika terkena sinar Matahari, sebab Sunshower Champion Design menggunakan 500 ribu partikel cahaya membentuk garis mikroskop vertikal, seperti garis-garis hujan, dipadukan dengan warna-warna yang memukau seperti sinar Matahari.

Warna Sunshower dibuat berdasarkan struktur proses 13 lapis dengan berbagai proses pencetakan dengan total ketebalan hanya 0,6 mm, dan proses pelapisan ganda tekstur ganda pertama di kelasnya.

Selain itu, semua versi warna Realme C55 NFC dilengkapi desain permukaan glossy dan matte yang terintegrasi pertama di segmen harganya, proses glitter sand, tekstur linier luar, dan proses litografi skala abu-abu tingkat mikro.

Realme C55 NFC.

Photo :
  • VIVA/Misrohatun Hasanah

Masih mengulas bodi belakang. Dibenamkan sensor NFC yang memudahkan pengguna saat melakukan transaksi keuangan. Lalu, terpampang dua kamera belakang dengan LED Flash, tulisan 64MP serta logo Realme di pojok bawah. Desain kamera belakangnya dibuat menonjol.

Beralih ke bagian depan, terbentang layar berdesain punch-hole berukuran 6,72 inchi. Punch-hole ini tentunya menjadi wadah kamera selfie beresolusi 8MP. Sementara di atas punch-hole terdapat speaker receiver.

Menyusuri sisi kanan, dijumpai tombol volume up and down serta tombol power yang sekaligus berfungsi sebagai sensor sidik jari. Sedangkan di sisi kiri disisipi sebuah slot MicroSD dan Dual SIM Card.

Realme C55 NFC mengusung desain bezel right-angle yang umumnya digunakan smartphone flagship. Dibuat dengan desain Ultra Ramping, smartphone ini dirancang dengan bodi tertipis di kelasnya, cuma 7,89 mm. Ditambah lagi bobotnya tidak terlalu berat yang hanya 189,5 gram.

Layar Smartphone Flagship

Realme C55 NFC menghadirkan layar full screen berukuran 6,72 inchi dengan rasio layar-ke-bodi sebesar 91,4 persen dan resolusi FHD+. Realme C55 NFC merupakan anggota C Series pertama yang memiliki layar dengan refresh rate 90Hz.

Dari segi tampilan, ada peningkatan besar dari layar water drop menjadi layar punch-hole. Berkat desain ini membuat layar 6,72 inchi pada Realme C55 NFC menyuguhkan tampilan layar full screen yang lebih baik untuk pertama kalinya pada perangkat Realme C Series.

Berkat perpaduan tekonologi layar tersebut, visual yang disajikan saat menonton video serta bermain game Apex Legends Mobile dan FIFA Mobile cukup detail dan memanjakan mata.

Mulai 2025, PPN Naik 12 Persen: Ini Barang dan Jasa yang Naik dan Dikecualikan

Fitur Mini Capsule

Mengenal IMEI dan Peran Pentingnya dalam Mengatur Pasar Gadget Indonesia

Layar Realme C55 NFC diudkung Fitur Mini Capsule yang akan beradaptasi dengan layar dan akan mengisi area sekitar kamera punch-hole. Perangkat ini juga merupakan smartphone Android pertama yang memiliki fitur tersebut yang dapat menampilkan berbagai notifikasi yang membuatnya kian trendi seperti status baterai, penggunaan data, dan statistik langkah. Untuk mengaktifkan fitur ini pengguna bisa mengakses menu pengaturan/setting > Realme Lab > Mini Capsule.

64MP Champion Camera

Kenyamanan dan Efisiensi dalam Satu Paket, Banyak Fitur

Smartphone dengan julukan 64MP Champion Camera, 256GB Champion Memory ini disematkan kamera AI 64MP pada body belakang. Melalui C55 NFC, Realme mendobrak batasan dengan menghadirkan satu-satunya smartphone dengan kamera utama yang memiliki Piksel Maksimum 64MP di kelasnya.

Di sisi sensor, Realme C55 NFC merupakan produk C Series pertama yang memiliki sensor level flagship dengan ukuran piksel sebesar 0,7um dan format optik 1/2 inchi, merupakan sensor yang sama dengan yang digunakan pada smartphone flagship Realme GT Master Edition.

Selain kamera utama 64MP, disandingkan pula lensa B&W dengan resolusi 2MP pada bodi belakang ponsel. Smartphone bertajuk 64MP Champion Camera ini didukung oleh software ProLight Imaging Technology, yang merupakan algoritma malam unggulan yang sama dengan yang digunakan pada Realme GT2 Pro.

Berkat algoritma multi-frame domain RAW yang dikembangkan Realme, algoritma Super night dalam domain RAW berdasarkan pemrosesan data gambar asli dapat mempertahankan lebih banyak detail.

Melalui algoritma multi-frame fusion dan algoritma pengurangan noise yang cerdas, dikombinasikan dengan daya komputasi platform ISP dan sensor OV64B, Realme C55 NFC secara efektif meningkatkan resolusi dan secara signifikan mengoptimalkan kemampuan penekanan sorotan cahaya.

256GB Champion Storage dan 16GB Champion RAM

Realme C55 NFC hadir dalam dua pilihan penyimpanan, yaitu RAM 6GB+6GB dan ROM 128GB serta RAM 8GB+8GB dan ROM 256GB. Nah, varian RAM 8GB+8GB dan ROM 256GB merupakan versi tertinggi.

Berkat penyimpanan ini pengguna bisa menyimpan 50.000+ foto/lagu, 860 episode serial TV, atau mengunduh 860 aplikasi di Realme C55 NFC. Ini berdasarkan kapasitas 4MB per foto/lagu, 250MB per episode video HD 720P, dan 250MB per aplikasi.

Kalau merasa penyimpanannya kurang luas maka pengguna dapat melakukan expansi RAM yang bisa dilakukan di menu Setting, RAM Expansion, lalu pilih kapasitas RAM yang ingin kamu upgrade mulai dari 4GB hingga 8GB, kemudian aktifkan fitur RAM Expansion.

Sebab, smartphone dengan slogan 64MP Champion Camera, 256GB Champion Memory ini didukung Teknologi Dynamic Ram Expansion (DRE) untuk memperluas RAM 8GB hingga 8GB untuk menikmati pengalaman layaknya memiliki kapasitas 16GB.

Setelah DRE diaktifkan, Realme C55 NFC dapat membuka beberapa aplikasi secara bersamaan dan menjaga smartphone tetap berjalan dengan lancar. Realme C55 NFC juga memiliki fitur andalan yaitu sensor NFC.

Ponsel ini mengadopsi teknologi antena umum NFC yang dapat meningkatkan area gesekan NFC serta tingkat akurasinya hingga 2 kali lipat. Melalui NFC dengan swipe bebas 360 derajat, pengguna dapat melakukan tap pada posisi dan sudut mana pun di bagian atas smartphone dengan pengalaman penggunaan NFC yang telah ditingkatkan.

Sayang, tidak semua negara bisa mendapat Realme C55 NFC. Hanya beberapa negara yang memasarkan memiliki fitur ini, termasuk Indonesia. Realme C55 NFC juga memiliki Fitur 'Champion' lainnya seperti side fingerprint dan face unlock. Dengan begitu, Realme C55 NFC cocok digunakan sebagai daily driver para anak muda.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya