ATM Bank Eror, Transponder Dialihkan ke Satelit Telkom 3S

Direktur Utama Telkom Alex J Sinaga (kiri bawah).
Sumber :
  • Twitter: @TelkomIndonesia

VIVA.co.id – Sejumlah anjungan tunai mandiri (ATM) milik perbankan mengalami masalah dalam beberapa hari belakangan. Ternyata gangguan tersebut disebabkan oleh pergeseran pointing antena satelit Telkom 1.

Pelaku Modus Ganjal ATM di Bekasi Tertangkap Basah, Dikunciin Warga di Ruang Kaca

Hal ini diakui oleh pihak Telkom melalui Vice President Corporate Communication Telkom, Arif Prabowo. Pergeseran ini menyebabkan semua layanan transponder satelit Telkom1 terganggu.

"Bahwa pada hari Jumat (25 Agustus) sekitar pukul 16.51 WIB telah terjadi anomali pada satelit Telkom 1 yang berakibat pada pergeseran pointing antena satelit Telkom 1 sehingga semua layanan transponder satelit Telkom 1 terganggu," katanya dalam keterangan pers, Minggu, 27 Agustus 2017.

Warganet Dapat Uang Palsu saat Tarik Tunai di ATM, Ini Kata Bank Indonesia

Secara simultan, kata Arif, Telkom saat ini melakukan perbaikan layanan transponder dengan mengalihkan sejumlah klien ke satelit Telkom 3S dan lainnya. Proses migrasi dijamin telah dilakukan sejak saat ini juga.

"Proses migrasi pelanggan Telkom 1 dimulai pada hari ini juga hingga seluruh pelanggan termigrasi. Dengan solusi migrasi ke satelit lain, layanan pelanggan dapat kembali berjalan dengan normal," katanya.

Mesin ATM di Jakut hingga Bekasi Rawan Dibobol, Ini Buktinya

Baca juga: Ribuan ATM Bank Nasional Bermasalah Akibat Satelit Telkom

Menurut Arif, tak semua klien mengalami gangguan berarti sebagaimana terjadi pada Bank Mandiri sebagai bank terbesar di tanah air. Ditambahkan pihak Bank Mandiri, gangguan satelit Telkom 1 tidak berdampak pada transaksi dan layanan ATM miliknya.

"Unit ATM yang menggunakan jasa satelit ini (Telkom 1) berlokasi di daerah-daerah terpencil dan terluar. Mandiri memiliki 17 ribu ATM, dari jumlah itu yang menggunakan Telkom sekitar 2.000 ATM. Jadi sekitar 13 persen-14 persen dari total ATM, jadi mudah-mudahan tidak terlalu mengganggu," kata Corporate Secretary Bank Mandiri Rohan Hafas saat dikonfirmasi sebelumnya.

Diberitakan sebelumnya, gangguan juga terjadi pada ATM Bank BNI, BRI, dan juga BCA. (one)

Komplotan pembobol ATM modus sewa ruko diringkus polisi. VIVA/Muhammad AR

Modus Culas Komplotan Pembobol Mesin ATM di Cikeas Bogor, Barang Buktinya Bikin Kaget

Komplotan pelaku berjumlah empat orang yang satu di antaranya masih buron.

img_title
VIVA.co.id
27 Mei 2024