Foto Street View Desa di Magelang Sebelum Banjir Bandang
Selasa, 2 Mei 2017 - 16:21 WIB
Sumber :
- VIVA.co.id/Dwi Royanto
VIVA.co.id – Banjir bandang menerjang dua wilayah di Kecamatan Grabag, Magelang akhir pekan lalu. Banjir bandang menerjang lima dusun di dua desa di Kecamatan Grabag, Kabupaten Magelang, Sabtu 29 April 2017.
Sejumlah wilayah terdampak, yakni Dusun Nipis, Dusun Sambungrejo, Dusun Karanglo di Desa Sambungrejo; dan Dusun Deles, Dusun Kalisapi di Desa Citrosono, Kecamatan Grabag.
Sebanyak 46 kepala keluarga atau 170 jiwa mengungsi di masjid dan di rumah warga. 71 rumah rusak akibat musibah bencana alam itu, yaitu 25 unit rumah rusak berat, 12 unit rusak ringan, dan 34 unit rumah terdampak.
Bencana itu mengakibatkan 12 korban meninggal. Sampai Selasa 2 Mei 2017, korban hilang dinyatakan telah semuanya ditemukan.
Banjir Bandang Hantam Enam Nagari di Sijunjung Sumbar
Banjir Bandang Hantam Enam Nagari di Kabupaten Sijunjung
VIVA.co.id
12 November 2024
Baca Juga :