Facebook Uji Coba Tombol Dislike
- www.geek.com
VIVA.co.id – Facebook sedang menguji coba emoji baru untuk memberi reaksi tidak setuju pada pesan di Messenger. Uji coba ini dilakukan Facebook pada pengguna secara acak.
Biasanya reaksi emoji hanya bisa dilakukan jika pengguna memperbaharui status. Sama halnya dengan reaksi emoji pada status, pesan di Messenger juga tersedia emoji yang sama, seperti jempol, love, wajah sedih, menangis, senang, terkejut dan lainnya. Tapi, ada emoji baru yang dihadirkan dalam untuk reaksi pesan di Messenger, yakni emoji jempol ke bawah atau 'dislike'.
"Facebook melihatnya lebih sebagai cara untuk mengatakan ‘tidak’ untuk permintaan," tulis Facebook menjelaskan fungsi dari emoji jempol ke bawah dilansir Phone Arena, Senin 6 Maret 2017.
Facebook menuturkan, tombol dislike adalah sesuatu yang baru dan tidak akan ditawarkan sebagai respons terhadap status. Meski banyak pengguna yang meminta agar 'dislike' dihadirkan sebagai reaksi terhadap status.
Jika uji coba berjalan dengan baik, Facebook berjanji semua pengguna bisa menikmati fitur baru di Messeger. Facebook mencatat, reaksi emoji pada status menghasilkan sebanyak 300 miliar emoji. Lebih dari setengah emoji adalah emoji 'love'. (mus)