Aplikasi 'Om Telolet Om' Pun Ada di Android

Aplikasi terinspirasi Om Telolet Om di Android
Sumber :

VIVA.co.id – Fenomena ‘Om Telolet Om’ tak hanya mendunia, tapi beberapa pengembang dengan sigap langsung membuat aplikasi tersebut. Aplikasi suara klakson bus 'Telolet' telah marak di PlayStore Google.

Jangan Asal Pencet, Ini Etika Membunyikan Klakson

Saat ditelusuri, dengan mengandalkan pencarian dengan keyword 'telolet' maka akan muncul lebih dari 10 aplikasi yang terkait bunyi suara klakson bus. Para pengembangnya pun berbeda-beda, namun masih minim penilaian pengguna.

Rata-rata aplikasi mendapatkan penilaian tidak jauh dari empat bintang. Semua menghadirkan berbagai jenis suara klakson bus yang bisa diperdengarkan.

Kasus Penganiayaan Sopir Truk, Polisi: Pelaku Emosi karena Klakson

Salah satu yang sempat diinstal VIVA.co.id adalah aplikasi bertajuk Telolet Horn buatan pengembang Smoothly Game. Meskipun ada beberapa aplikasi serupa lainnya, bernama Klakson Telolet (Big Bus Horn), Horn Bus 4Ever, 46 Klakson Bus Telolet Terbaru, hingga Klakson Telolet Po Garuda.

Untuk aplikasi Telolet Horn, ukuran file-nya hanya sekitar 5MB. Tampilannya sederhana, hanya berupa delapan tombol yang disusun dalam dua baris. Namun, jika ditotal, suara klakson yang ada di aplikasi itu mencapai 56 'telolet'.

Bunyi Panci, Wajan, Klakson Bentuk Protes Warga di Kudeta Myanmar

Semua bisa dibunyikan hanya dengan menekan gambar mirip tombol yang ditampilkan di layar.

Dalam penjelasan di PlayStore, pengembangnya menyebut jika dalam aplikasi ini terdapat beragam jenis suara bus, mulai dari Haryanto, kendaraan lomba, kereta, Sugeng Rahayu, Bejeu, Santoso, Scorpion Holiday (SCH-721), Sindoro, Jaya, Trans Jakarta, dan SHD Agam Tunggal Jaya.

Selain itu, ada EKA, MIRA, the Pandavas 87 Efficiency, Sinar Jaya, Rosalia Indah, Kramat Jati, Shantika, Pahala Kencana, Lorena, Subur Jaya, Bus Tourism, Safari Dharma, Harapan Jaya, Gunung Mulia, Safari Darma, dan lainnya.

"Ke depan, akan kami tambah suaranya. Mulai dari suara truk, Lorena, mobil pemadam, polisi, tank, roller coaster, ambulans, monster truck, rail, dan suara lucu," tulis pengembang Telolet Horn.

Tujuh Tahun Berlalu, Tren Om Telolet Om kembali Ramai di Medsos

Tujuh Tahun Berlalu, Tren Om Telolet Om kembali Ramai di Medsos

Tren Om Telolet Om kembali ramai dijumpai di media sosial (medsos) belakangan ini. Banyak kawula muda mulai dari anak sekolah hingga mahasiswa melakukanya di pingir jalan

img_title
VIVA.co.id
8 Maret 2023