#SuperDamai212 Jadi Trending Topic Twitter

Aksi damai 212 di Jakarta.
Sumber :
  • REUTERS/Darren Whiteside

VIVA.co.id – Aksi Bela Islam III jadi tren perbincangan nasional para pengguna internet di Twitter. Mereka berbondong mengunggah status lengkap dengan tanda pagar #SuperDamai212. Alhasil tagar ini pun jadi populer.
 
Postingan yang ditulis oleh akun bernama @BungaAji menuliskan ‘Aksi #SuperDamai212 memang aksi bayaran !! semua peserta berharap bayarannya Surga dari Allah Azza Wa Jalla,”.
 
Lalu akun bernama @winchiet03 memosting status terkait aksi damai tersebut. Akun ini menuliskan aksi 2 Desember akan menjadi sejarah dalam bangsa di masa depan. 

Marak Kasus Penistaan Agama di Pakistan, Perempuan Muda Divonis Mati

‘Kelak, setiap 2 Desember, anak-anak dan cucu kita akan terus mengenang bahwa hari ini adalah hari esok dia #SuperDamai212,” tulis akun tersebut.
 
Akun bernama @maspiyungan menulis “MONAS sudah penuh...tapi massa Aksi 212 dari berbagai penjuru terus membanjiri bagai tsunami #SuperDamai212,”.
 

Kemudian, akun bernama @Deni_Ramdany menulis, “Subhanallah, Jakarta hari ini bagaikan Mekkah #SuperDamai212,”
 

Diketahui, Aksi Bela Islam III ini dilakukan untuk melakukan doa dan zikir bersama hingga Salat Jumat berjamaah. Aksi super damai ini digelar dari pukul 08.00 hingga siang nanti sekitar pukul 13.00.
 
Ribuan umat Muslim telah berbondong dan berkumpul memadati Silang Monas dan jalan Merdeka Selatan. Kebanyakan dari mereka datang dari berbagai wilayah menggunakan bus hingga berjalan kaki.

Ferdinand Hutahaean Tulis Surat Permohonan Maaf dari Penjara
Hehamahua Khawatir Ferdinand Cuma Tumbal, Rofi'i: Suudzon
Terdakwa kasus penistaan agama M Kace menjalani persidangan pembacaan tuntutan

M Kece Dituntut 10 Tahun Penjara

Jaksa Penuntut Umum (JPU) menuntut hukuman 10 tahun penjara untuk terdakwa M Kece terkait kasus penistaan agama.

img_title
VIVA.co.id
24 Februari 2022