Asus Masuki Pasar Robot Rumah Tangga dengan Zenbo

ASus perkenalkan robot Zenbo
Sumber :
  • PC Magz

VIVA.co.id – Vendor smartphone asal Taiwan, Asus, punya mainan baru yang akan memanjakan para penggemar robot di rumah. Mainan Asus itu adalah Zenbo, sebuah robot yang bisa menjadi asisten rumah tangga.

Membedah Desain Eksklusif ASUS Zenbook S 14 OLED, Laptop Tipis Berbahan Ceraluminum

Zenbo diperkenalkan Asus di perhelatan Computex. Ukurannya yang bulat dan bisa berjalan ke sana ke mari membuat Zenbo cukup bisa diandalkan untuk menjadi asisten di rumah.

Dilansir melalui PC Mag, Selasa, 31 Mei 2016, robot berwarna putih ini dilengkapi dengan serangkaian roda yang memungkinkannya bisa bergerak leluasa di dalam rumah, bisa membacakan cerita pengantar anak tidur, hingga mengingatkan akan resep makanan saat orang di rumah akan memasak.

Alasan Mengapa Kamu Butuh Laptop Tipis dan Ringan

Zenbo memiliki bentuk mirip manusia, dengan badan, leher, dan wajah. Hanya saja, Zenbo tidak memiliki tangan, sedangkan kakinya digantikan oleh roda. Wajah Zenbo sejatinya adalah sebuah layar berbentuk oval yang juga bisa memperlihatkan informasi, kadang berubah menjadi wajah, lengkap dengan mata dan mulut.

Di dalamnya juga terdapat kamera pengintai yang bisa sekaligus mendeteksi wajah, mengambil foto dan video, bahkan menawarkan pemantauan kondisi rumah secara jarak jauh, dikendalikan oleh sebuah aplikasi. Zenbo ini dibanderol sekitar US$599 atau hampir Rp7 juta.

ASUS ProArt PX13 (HN7306), Laptop AI Serbaguna untuk Kreator

"Kelebihan Zenbo, dia tidak hanya bisa mengawasi anak-anak, tapi juga orang dewasa yang membutuhkan perhatian khusus. Jika ada orang tua yang sakit lalu terjatuh, Zenbo bisa langsung menghubungi nomor darurat. Di dalamnya juga ada perpustakaan digital untuk buku-buku anak, game interaktif dan sebuah ensiklopedia," ujar Chairman Asus, Jonney Shih.

Asus P1 (kiri) dan Asus P5 (kanan)

Asus P5 Segera Hadir di Indonesia, Pakai AI dan Bodi Aluminium

ASUS Indonesia dalam waktu dekat akan meluncurkan ASUS ExpertBook P5 (P5405), laptop revolusioner dengan teknologi PC Copilot+.

img_title
VIVA.co.id
15 November 2024