Sedang Nge-tren, Game Tahu Bulat Saingi Clash of Clans
- VIVA.co.id/Mitra Angelia
VIVA.co.id – Game Tahu Bulat adalah sebuah permainan simulasi manajemen bisnis sederhana yang berusaha mengangkat tema jajanan yang sedang populer di masyarakat saat ini, tahu bulat.
Game Tahu Bulat dirancang khusus untuk dimainkan di smartphone, khususnya yang berbasis Android. Dalam game ini, pemain diajak untuk berjualan tahu bulat lalu mengatur
keuntungan yang didapatkannya untuk mengembangkan bisnisnya.
Cara berjualan Tahu Bulat sangat sederhana, setiap kali pemain men-tap (menyentuh
layar smartphone) maka akan datang satu orang yang akan membeli tahu bulat. Seiring
permainan, pemain dapat menambah jenis pelanggan, memperbaiki resep, mengganti mobil dan juga aksesorinya untuk semakin memperkuat bisnis tahu bulatnya.
Selain itu, pemain juga dapat membuat proses penjualan tahu bulat menjadi otomatis, sehingga pemain dapat lebih fokus dalam mengatur strategi untuk pengembangan bisnisnya.
Semenjak dirilis pada Minggu, 15 Mei 2016, menurut keterangan tertulis yang diterima VIVA.co.id, Selasa 24 Mei 2016, Game Tahu Bulat mendapatkan respons yang sangat positif di kalangan netizen. Beragam meme, vlog, dan blog tentang Game Tahu Bulat ini pun beredar di beragam media sosial. Game Tahu Bulat sudah dimainkan oleh 40.000 orang per hari hingga Kamis pekan kemarin.
Game Tahu Bulat ini sudah menempati posisi puncak di ‘Trending Game’ dan posisi wahid di ‘Top Free Game’ kategori Permainan Simulasi di Google Play Store Indonesia. Game ini sudah diunduh lebih dari 100 ribu kali. Untuk saat ini posisinya di kategori game gratis bersaing ketat dengan game populer Clash of Clans.
Game Tahu Bulat untuk perangkat Android dapat diunduh gratis dengan mengetikkan kata kunci ‘Tahu Bulat’ di Google Play Store
Tahu Bulat dikembangkan oleh Own Games, sebuah studio pengembang game yang
berlokasi di Bandung. Selain Tahu Bulat, Own Games sudah pernah menerbitkan belasan judul game, di antaranya adalah Agent Dodge dan Jump Jump Bam.
(ren)